Kapasitas Dermaga Pamayangsari Tasikmalaya Penuh, Satu Perahu Nelayan yang Sedang Berlabuh Karam
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Sebuah perahu nelayan yang sedang berlabuh karam di Dermaga Pamayangsari, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Kamis 30 Juni 2023.
Perahu nelayan yang sedang berlabuh karam itu terjadi usai wilayah tersebut diterjang hujan deras disertai angin kencang.
Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Tasikmalaya, Dedi Mulyadi mengutarakan, terjadinya satu perahu nelayan yang sedang berlabuh karam di Dermaga Pemayangsari itu akibat beradu antara perahu satu dengan yang lainnya.
BACA JUGA:15 Kelurahan dari 4 Kecamatan di Kota Tasikmalaya yang Akan Terlewati Tol Getaci
"Kemarin kan ada hujan deras yang disertai angin, beradu satu perahu dengan perahu lainnya sehingga rusak dan bocor di bagian tengahnya. Lalu kapanya karam setelah patah," katanya kepada radartasik.com, Jumat 30 Juni 2023.
Penyebab kerusakan perahu nelayan yang sedang berlabuh karam itu pun tidak hanya faktor alam saja. Melainkan akibat over kapasitas perahu di Dermaga Pamayangsari.
"Ditambah adanya pendangkalan, otomatis ketika ada angin dan hujan saat itu perahu beradu satu sama lainnya, dan satu perahu rusak berat bahkan tidak bisa digunakan kembali," terangnya.
Menurut dia, Dermaga Pamayangsari dengan jumlah sekitar 263 perahu saat berlabuh, seharusnya sudah ada pelebaran dan pengerukan sedimentasi.
BACA JUGA:Banyak Remaja 'Slebor' Efek Kota Tasikmalaya Berlimpah Miras, Profesor hingga Ulama pun Kaget!
Terpaksa, sebagian perahu nelayan harus disimpan di darat untuk menghindari kerusakan.
"Itu sebagian perahu sudah kita simpan di darat, ada sekitar 50 perahu lebih sisanya masih di simpan di air meskipun audah beberapa perahu rusak akibat over kapasitas itu," tambahnya.
Dedi menjelaskan, dengan over kapasitas dan pendangkalan tersebut, Dermaga Pamayangsari memerlukan pelebaran ke sebelah timur termasuk pengerukan sedimentasi.
Upaya itu sudah diajukan pihaknya beberapa kali ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat namun hingga saat ini belum ada realisasi.
BACA JUGA:AS Roma Masuk Daftar 15 Tim Terpopuler di Dunia, AC Milan Setingkat di Atas Inter Milan