Dicueki STY, Gelandang Serang Persib Sukses Bawa Timnas Indonesia ke Semifinal SEA Games 2023

Kamis 11-05-2023,10:52 WIB
Editor : Usep Saeffulloh

Dicueki STY, Gelandang Serang Persib Sukses Bawa Timnas Indonesia ke Semifinal SEA Games 2023

BANDUNG, RADARTASIK.COM — Gelandang serang Persib sukses bawa Timnas Indonesia ke Semifinal SEA Games 2023.

Di babak penyisihan grup gelandang serang Persib itu membawa timnas Indonesia U-22 mengalahkan tuan rumah Kamboja 2-1.

Gelandang serang Persib itu sebelumnya dicueki STY atau Shin Tae Yong pelatih timnas Indonesia senior.

BACA JUGA: Kekalahan AC Milan dari Inter, Bukti Skuad Nerazzurri Lebih Kuat Dibandingkan Rossoneri

BACA JUGA: Terharu, Ditransfer dari Sriwijaya FC ke Persib, Pemain Asli Jabar Ini Siap Jadi Cadangan, Ini Alasannya

Padahal, di Persib, gelandang serang tersebut menjadi andalan klub kebanggaan warga Jabar.

Meski begitu, jalan bagi gelandang serang Persib untuk berada di timnas Indonesia terbuka melalui jalur Timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games di bawah asuhan Indra Sjafri. 

Di laga terakhir grup A, timnas U-22 Indonesia mengalahkan tuan rumah Kamboja dengan skor 2-1 di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Rabu, 10 Mei 2023.

Dengan kemenangan atas Kamboja itu, timnas U-22 Indonesia juara grup A sekaligus lolos ke babak semifinal SEA Games 2023.

BACA JUGA: Persib Sukses Besar Geser Gelandang Muda Jadi Striker Hebat, Pakai Filosofi Anak Panah

BACA JUGA: Segera Pemain Asing Baru Merapat ke Persib, Pengamat: Kemungkinan Posisinya Bek, Tebak Siapa?

Gelandang serang Persib yang mencetak gol ke gawang Kamboja itu adalah Beckham Putra Nugraha.  

Beckham Putra mencetak gol kedua timnas U-22 Indonesia pada menit ke-51.

Sedangkan gol kemenangan pertama timnas U-22 Indonesia dicetak Titan Agung pada menit ke-9. 

Kategori :