Terharu, Ditransfer dari Sriwijaya FC ke Persib, Pemain Asli Jabar Ini Siap Jadi Cadangan, Ini Alasannya

Terharu, Ditransfer dari Sriwijaya FC ke Persib, Pemain Asli Jabar Ini Siap Jadi Cadangan, Ini Alasannya

Ilustrasi. Sumber: Persib--

Terharu, Ditransfer dari Sriwijaya FC ke Persib, Pemain Asli Jabar Ini Siap Jadi Cadangan, Ini Alasannya

BANDUNG, RADARTASIK.COM— Pemain yang bermain di klub sebesar Persib harus menyiapkan fisik dan mental.

Hal itu penting dipersiapkan jika ingin sukses di klub kebanggaan warga Jawa Barat ini.

Banyak pemain asal Jawa Barat yang memilih berpetualang ke luar Persib sebelum bergabung dengan klub yang berdiri pada 14 Maret 1933 ini.

BACA JUGA: Gerbong Sriwijaya FC Gabung Persib, Legenda Pangeran Biru Ini Bilang ke Istrinya: ’Papa Siap Jadi Cadangan’

BACA JUGA: Tak Cukup dengan Houssem Auoar, AS Roma Kembali Akan Datangkan Evan N'Dicka dan Ramy Bensebaini

Bahkan, ada yang berpetualang lebih ke 1 klub sebelum memutuskan untuk bermain bersama Persib.

Salah satu pemain yang memutuskan untuk berpetualang ke luar Persib sebelum memutuskan untuk bergabung dengan Persib adalah Tantan.

Tantan yang lahir dan tumbuh besar di Lembang, Kabupaten Bandung, yang kini masuk ke Kabupaten Bandung Barat, sempat bermain untuk Persikab Kabupaten Bandung, Persibo Bojonegoro, Persitara Jakarta Utara dan Sriwijaya FC.

Tantan baru bergabung dengan Persib Bandung setelah gerbong Sriwijaya FC gabung Persib membawa Sriwijaya FC juara ISL 2011/2012.

BACA JUGA: Budayawan Tasikmalaya Keluhkan Kualitas Lift Gedung GCC Dadaha, Sekda Ivan Dicksan: 'Akan Segera Diganti'

BACA JUGA: AS Roma Siapkan Thiago Motta Jika Mourinho Hengkang ke PSG

Tantan sendiri bergabung Persib Bandung dari Sriwijaya FC pada musim 2013/2014 atau satu musim setelah gerbong pertama Sriwijaya FC gabung Persib pada musim 2012/2013.

Di gerbong pertama eksodus pemain Sriwijaya FC ke Persib yaitu Muhammad Ridwan, Supardi Nasir dan Firman Utina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: