Unjuk Rasa di Kantor DPUTRLH Kabupaten Tasikmalaya, Mahasiswa Tuntut Pemerataan Perbaikan Jalan

Rabu 10-05-2023,22:10 WIB
Reporter : Ujang Nandar
Editor : Ruslan

Unjuk Rasa di Kantor DPUTRLH Kabupaten Tasikmalaya, Mahasiswa Tuntut Pemerataan Perbaikan Jalan

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Mahasiswa Karangnunggal menggelar aksi ujuk rasa di Kantor DPUTRLH Kabupaten Tasikmalaya pada Rabu 10 Mei 2023.

Mahasiswa tuntut pemerataan perbaikan jalan di Kabupaten Tasikmalaya. ”Selama ini pembangunan dan pemeliharaan jalan tidak merata,” kata Korlap Aksi Asep Kustiana.

Selain itu, kata dia, masih banyak daerah yang jalannya rusak parah. Bahkan, ada jalan yang hampir 30 tahun dibiarkan rusak.

BACA JUGA: Terharu, Ditransfer dari Sriwijaya FC ke Persib, Pemain Asli Jabar Ini Siap Jadi Cadangan, Ini Alasannya

BACA JUGA: Pemancing Kaget! Umpan Cacing Disambar Penghuni Kawah Gunung Galunggung

BACA JUGA: Menanti Duet I Putu Gede-Ryan Kurnia di Sayap Kanan Persib, Ini Catatan Gol, Assist dan Harga Transfernya

Dia mencontohkan jalan yang saat ini kondisinya rusak parah yakni Jalan Cihideung-Pasirbentang Desa Setiawaras Kecamatan Cibalong yang berbatasan dengan Kecamatan Karangnunggal.

Menurut dia, jalan tersebut sudah 3 kali dilakukan pengukuran oleh Dinas PUTRLH Kabupaten Tasikmalaya. Namun hingga saat ini jalan tersebut belum dilakukan perbaikan.

”Ada apa dengan Dinas PUTRLH Kabupaten Tasikmalaya? Padahal hak pembangunan jalan atau pemeliharaan jalan itu adalah hak masyarakat mendapatkan jalan yang layak,” kata dia.

Kategori :