SEGERA Cair Bantuan Murid RA Rp 600 Ribu Per Orang, Dananya Rp 381 Miliar Sudah Ada di Rekening Bank Penyalur

Jumat 24-03-2023,12:58 WIB
Editor : Usep Saeffulloh

Anggaran sebesar Rp381 miliar tersebut akan diperuntukkan bagi 28.841 RA seluruh Indonesia. 

BACA JUGA: Diprediksi Seru, Perang Taktik Luis Milla dengan Mantan Penyerang Persib di Stadion Pakansari Bogor

BACA JUGA: UPDATE Harga BBM Hari Ini Jumat 24 Maret 2023, Resmi Pertamina Turunkan Harga BBM, Ayo Cek Harga Pertalite

“Beberapa waktu lalu saya telah menyetujui pencairan tersebut,” ujarnya. 

“Sesuai prosedur, dana tersebut sudah cair dari Ditjen Perbendaharaan (DJPb) ke rekening bank penyalur BOP milik Pendis Kemenag untuk kemudian dicairkan ke rekening masing-masing RA,” kata dia menjelaskan.

Sementara itu Moh. Isom, Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Kementerian Agama mengatakan pencairan tahap I BOP akan dicairkan untuk 1.270.963  siswa RA.

Per murid RA akan mendapatkan sebesar Rp 600 ribu sama dengan unit cost tahun sebelumnya. 

BACA JUGA: Akhir Bulan Ini Bansos Ramadan 10 Kilo Beras Disalurkan ke 21,6 Juta KPM PKH dan BPNT, Cek Lagi Nama Anda

BACA JUGA: HORE Murid RA Dapat Bantuan Rp 600 Ribu, Anggarannya Sudah Ada di Rekening Bank Penyalur, Cek di Sini

“Untuk mendapatkan dana ini, setiap RA harus menjalankan mekanisme yang dituangkan dalam Pedoman, mulai upload berkas administrasi, verifikasi, hingga teknis pencairan di bank,” kata Moh. Isom menjelaskan.

Pada tanun 2023, kata Moh. Isom, total ada 1.270.963 siswa calon penerima BOP-RA. 

Adapun proses pencairan dana BOP akan dilakukan dalam dua tahap. “Kami sedang berupaya agar percairan BOP Tahap I ini seluruhnya selesai sebelum libur lebaran,” ujar Moh. Isom.

 

Kategori :