Jadi alasan lainnya Kakang Rudianto The Next Robby Darwis karena postur tubuh keduanya yang menjulang tinggi.
Robby Darwis terhitung pemain yang memiliki tubuh jangkung di atas rata-rata saat bermain di Persib dan timnas Indonesia antara era 1980-an hingga awal 2000-an.
BACA JUGA: Pelunasan Biaya Haji Khusus Dimulai Hari Ini, Cek Jadwal Lengkap di Sini
Tinggi tubuh Robby Darwis adalah 177 cm sehingga dia disebut Si Bima, yang merujuk kepada tokoh raksasa Pandawa.
Adapun tinggi Kakang Rudianto 183. Tinggi tubuh Kakang Rudianto lebih tinggi 6 cm dari Robby Darwis.
Robby Darwis saat menjadi kapten Persib dalam laga final Liga Indonesia pertama musim 1994/1995 melawan Petrokimia Putra. Foto:Persib/repro--
Namun, di era sepakbola saat ini, tinggi Kakang Rudianto terbilang lumrah untuk bek tengah di timnas Indonesia, apalagi di Persib.
Saat ini usia Kakang Rudianto baru 19 tahun. Usia yang sangat produktif.
BACA JUGA: Pelunasan Biaya Haji Khusus Dimulai Hari Ini, Cek Jadwal Lengkap di Sini
BACA JUGA: Kasus PNS Nyabu di Pemkot Tasik Bagai Petir di Siang Bolong
Sedangkan Robby Darwis, yang masuk Persib sejak SMA itu, meraih medali emas SEA Games 1987 saat berusia 23.
Robby Darwis juga meraih medali emas SEA Games pada tahun 1991.
Mak tak heran jika Kakang Rudianto The Next Robby Darwis. Sangat pantas.
Nah, kini Kakang Rudianto tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan bergabung bersama timnas Indonesia U-20.
Kakang Rudianto telah menjadi andalan pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong. Dia kerap dimainkan di bek kanan atau bek tengah.