PERSIB Kembali ke Bogor, Jamu Persik Kediri, Marc Klok: Mereka Kelihatan Lebih Kuat dari Sebelumnya

Senin 06-03-2023,08:25 WIB
Editor : Usep Saeffulloh

BANDUNG, RADARTASIK.COM— Persib kembali ke Bogor untuk menjamu Persik Kediri dalam lanjutan Liga 1 2022/2023.

Laga Persib vs Persik Kediri akan dilaksanakan di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu, 8 Maret 2023.

Saat ini, Persib terus berlatih untuk menghadapi laga Persib vs Persik Kediri.

Persib berlatih di Lapangan Pusdikpom, Kota Cimahi, Minggu, 5 Maret 2023. 

BACA JUGA: AS Roma Tekuk Juventus 1-0, Jose Mourinho Mengaku Sedih

Sebelumnya, Persib dijadwalkan akan bertemu dengan Persija, namun ditunda dua hari menjelang pertandingan dengan beberapa alasan.

Lalu apa penilian Persib kepada Persik Kediri? Menurut gelandang Persib Marc Klok, mereka kelihatan lebih kuat dari sebelumnya.

"Saya tidak tahu (kekuatan Persik), tapi mereka kelihatan lebih kuat dari sebelumnya,” ujar Marc Klok dilansir dari laman resmi Persib.

“Kami belum melakukan analisa terhadap mereka. Tapi kalau melihat hasil-hasil terakhir, mereka menang dan cetak banyak gol. Sangat positif," ujar Marc Klok.

BACA JUGA: Marco Parolo: Tanpa Lini Depan yang Kreatif, AC Milan Akan Kesulitan Melawan Tottenham

Laga Persib vs Persik Kediri adalah laga penting bagi anak asuh Luis Milla.

Karena kemenangan dari Persik Kediri akan membawa Persib tetap berada di jalur persaingan juara Liga 1 2022/2023.

Marc Klok memilih untuk menjalani setiap pertandingan tersisa dengan konsentrasi penuh.

"Semua game adalah final. Semuanya penting,” ujarnya. 

BACA JUGA: AC Milan Siapkan Dana 600 Juta Euro untuk Bangun Stadion Baru

Kategori :