Yuk Belanja di Pasar Murah Rakyat, Digelar di 10 Kecamatan Mulai 16-26 November 2022

Selasa 15-11-2022,22:04 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Radi Nurcahya

 

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Kabar gembira bagi warga Kota Tasikmalaya. Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Tasikmalaya bakal menggelar kegiatan Pasar Murah Rakyat.

 

Kegiatan yang sejatinya bertujuan sebagai upaya pengendalian inflasi pangan tersebut akan digelar di 10 kecamatan di Kota Tasikmalaya secara bergiliran mulai 16-26 November 2022.

 

Dalam kegiatan Pasar Murah Rakyat tersebut, warga Kota Tasikmalaya bisa membeli berbagai komoditas sembako seperti: beras, gula, daging, terigu, minyak goreng, cabai, bawang, sayuran, gas LPG 3 kg dan lainnya.

 

Nah, bagi warga Kota Tasikmalaya yang ingin berkunjung dan membeli berbagai kebutuhan komoditas tadi di Pasar Murah Rakyat, berikut ini waktu dan tempat pelaksanaanya:

 

1. Tanggal 16-17 November 2022

 

- Kecamatan Purbaratu (Halaman Kantor Kecamatan)

 

- Kecamatan Tawang (Gedung Juang, Kelurahan Cikalang)

 

2. Tanggal 18-19 November 2022

 

- Kecamatan Cipedes (Lapangan Cigeureung)

 

- Kecamatan Cihideung (Halaman Kantor Kecamatan)

 

3. Tanggal 20-21 November 2022

 

- Kecamatan Indihiang (Alun-Alun Indihiang)

 

- Kecamatan Cibeureum (Lapangan Karang Sambung)

 

4. Tanggal 23-24 November 2022

 

- Kecamatan Mangkubumi (Lapang Boli Perbu, Kelurahan Mangkubumi)

Kategori :