BANDUNG, RADARTASIK.COM - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil ikut merespon terkait kasus penembakan sejumlah kucing liar di lingkungan Sesko TNI di Bandung, yang ternyata pelakunya seorang jenderal bintang satu berinisial Brigjen NA.
Dikatakan Ridwan Kamil dirinya berterima kasih Insiden penembakan kucing-kucing di lingkungan Sesko TNI Bandung itu sudah ditindaklanjuti oleh Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan telah ditemukan pelakunya.
Ridwan Kamil berharap dengan terungkap pelaku penembakan tersebut bisa menjadi pembelajaran kedepannya agar kita semua bisa lebih baik lagi memperlakukan sesama ciptaan Tuhan.
BACA JUGA:Ternyata Jenderal Bintang Satu Pelaku Penembakan Sejumlah Kucing di Sesko TNI, Begini Alasannya
"Semoga ini jadi pembelajaran agar kita lebih baik lg dalam perlakuan rasa kita kepada sesama ciptaan mahluk Tuhan," ujar Ridwan Kamil, dalam unggahannya di akun Twitter pribadi @ridwankamil, Kamis 18 Agustus 2022.
Sebelumnya Kepala Pusat Penerangan TNI Mayjen Prantara Santosa dalam keterangan tertulis mengatakan berdasarkan informasi dari Komandan Sesko TNI dan Tim Hukum TNI pelaku penembakan kucing-kucing liar itu adalah seorang jenderal bintang satu berinisial Brigjen NA.
Adapun alasan sang jenderal itu menembaki kucing-kucing liar tersebut karena ingin menjaga kebersihan lingkungan Sesko TNI dari kucing-kucing, dan bukan karena benci.
BACA JUGA:Sebelum Meninggal saat Balap Karung, Ibu Rumah Tangga di Tasik Sudah Diingatkan Suami
BACA JUGA:Buron Sepekan, Pencuri Sepeda Motor Tak Berkutik saat Ditangkap Satreskrim Polres Banjar
"Berdasarkan pengakuannya, Brigjen TNI NA melakukan tindakan ini dengan maksud menjaga kebersihan dan kenyamanan di lingkungan tempat tinggal atau tempat makan Perwira Siswa Sesko TNI dari banyaknya kucing liar," ujar Mayjen Prantara Santosa dalam keterangan tertulis, Kamis 18 Agustus 2022.
"Dan bukan karena kebencian terhadap kucing," tambah Prantara.
Sebelumnya sempat viral di sejumlah platform media sosial video yang memperlihatkan sejumlah kucing mati akibat ditembak seseorang di area Sesko TNI , Bandung.
BACA JUGA:Tragis! Seorang Wanita Korban Kecelakaan Meninggal Usai Diperkosa Temannya Sendiri
Atas kejadian itu Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa punya memerintahkan agar kasus tersebut diselidiki.