Kasus Covid-19 di Garut Terkendali, Bupati Tetap Ingatkan Ini

Rabu 06-07-2022,17:40 WIB
Reporter : Yana Taryana / Rakyat Garut
Editor : Ruslan

GARUT, RADARTASIK.COM – Penyebaran Covid-19 di Kabupaten Garut saat ini terus melandai dan mulai terkendali.

Hal itu terjadi karena sebagian besar warga Kabupaten Garut sudah melakukan vaksinasi.

”Sekarang sudah jarang ditemukan warga positif (Covid-19). Jumlah pasien positif juga tinggal sedikit,” ujar Bupati Garut Rudy Gunawan kepada wartawan, Selasa 5 Juli 2022.

BACA JUGA: Detik-detik Pelaku Pembunuhan Menghabisi Kekasihnya, Makamnya Kini Dibongkar

Dia menerangkan meski saat ini ada peningkatan kasus positif Covid-19 di tingkat nasional, tetapi untuk wilayah Kabupaten Garut saat ini sudah mulai teratasi.

”Untuk Garut aman sekarang, tidak ada peningkatan,” terangnya.

Mulai terkendalinya kasus Covid-19 di Kabupaten Garut, kata dia, karena percepatan vaksinasi masih terus dilakukan.

BACA JUGA: ‘MinyaKita’ Lebih Dulu Beredar di Kota Tasikmalaya, Mendag: Penjualan Dibatasi!

Sampai saat ini capaian vaksinasi dosis pertama di Kabupaten Garut sudah lebih 90 persen dan dosis dua sudah 80 persen lebih.

”Untuk booster kita terus lakukan, kita buka pelayanan vaksinasi di setiap puskesmas,” terangnya.

Meski penyebaran Covid-19 sudah mulai terkendali, Rudy meminta masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan saat melakukan aktivitasnya.

BACA JUGA: PT PECU Prioritaskan Kelapa Pangandaran

”Prokes tetap jaga, jangan abai meski saat ini kasus positif menurun,” katanya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Garut Leli Yuliani mengatakan perkembangan kasus positif Covid-19 di Kabupaten Garut masih kategori aman.

Karena, menurut ida, angka penambahan kasus positif masih bisa dikendalikan. ”Kasus positif masih ada, satu atau dua kasus saja per harinya. Kadang tidak ada. Intinya sudah terkendali,” terangnya.

Kategori :