KPU Kabupaten Tasikmalaya Simulasi Pemungutan Suara Pilkada 2024, Pastikan TPS Ramah Disabilitas

KPU Kabupaten Tasikmalaya Simulasi Pemungutan Suara Pilkada 2024, Pastikan TPS Ramah Disabilitas

Simulasi pemungutan dan penghitungan suara yang dilakukan KPU Kabupaten Tasikmalaya, Selasa 19 November 2024. ujang nandar / radartasik.com--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya menggelar simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara (P2S) untuk Pilkada 2024 pada Selasa 19 November 2024. 

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan seluruh tahapan pemungutan dan penghitungan suara dapat berjalan lancar, akurat, serta sesuai dengan prosedur yang ditetapkan.  

Simulasi ini melibatkan sebanyak 564 peserta yang terdiri dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS). 

Para peserta mempraktikkan proses pemungutan suara mulai dari persiapan hingga penghitungan suara, menciptakan gambaran nyata situasi yang akan dihadapi pada hari pelaksanaan Pilkada serentak nanti.  

BACA JUGA:Truk Terperosok ke Jurang di Pangandaran, Sopir Diduga Mengantuk

Koordinator Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Tasikmalaya, Ade Abdullah Sidiq, mengungkapkan bahwa simulasi ini menjadi bagian penting dalam mempersiapkan pelaksanaan Pilkada, terutama untuk memperkirakan waktu yang dibutuhkan di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).  

“Simulasi ini membantu kami mendapatkan estimasi waktu di setiap TPS, sehingga memudahkan dalam pengaturan jadwal dan mengantisipasi potensi kendala yang mungkin muncul selama proses pemungutan suara,” jelas Ade.  

Menurut Ade, kegiatan ini juga berfungsi sebagai sarana edukasi, tidak hanya bagi Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) tetapi juga bagi masyarakat luas. 

Dengan simulasi ini, para penyelenggara pemilu diharapkan lebih siap dan memahami langkah-langkah yang harus dilakukan di TPS.  

BACA JUGA:Simulasi Cicilan KUR BSI 2024, Pinjaman Rp 50.000.000, Angsuran Rp 1 Jutaan Per Bulan

Ade juga menyoroti adanya perbedaan tata letak TPS pada Pilkada serentak 2024. Tahun ini, jumlah TPS lebih sedikit dibandingkan sebelumnya. 

Perubahan ini sekaligus memberikan ruang edukasi kepada Pengawas TPS (PTPS) dan saksi, yang posisinya kini berada tepat di belakang ketua KPPS untuk memantau jalannya proses pemungutan suara.  

Dalam upaya mendukung inklusivitas, KPU Kabupaten Tasikmalaya memastikan setiap TPS memiliki fasilitas ramah disabilitas. 

Hal ini sesuai dengan regulasi dan instruksi dari KPU RI yang mengedepankan pelayanan bagi seluruh pemilih, termasuk penyandang disabilitas. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: