Dandim 0612/Tasikmalaya Adakan Program Makan Sehat Gratis untuk Anak-Anak SLB Yayasan Bahagia

Dandim 0612/Tasikmalaya Adakan Program Makan Sehat Gratis untuk Anak-Anak SLB Yayasan Bahagia

Dandim 0612/Tasikmalaya, Letkol Arm Yan Octa Rombenanta, S.Sos, menggelar kegiatan Makan Sehat Bergizi Gratis di SLB Yayasan Bahagia, Rabu 6 November 2024. istimewa--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Di tengah semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap anak-anak berkebutuhan khusus, Dandim 0612/Tasikmalaya, Letkol Arm Yan Octa Rombenanta, S.Sos, menggelar kegiatan Makan Sehat Bergizi Gratis di Sekolah Luar Biasa (SLB) Yayasan Bahagia, yang terletak di Kelurahan Cikalang, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya

Acara yang digelar pada Rabu 6 November 2024 ini menjadi wujud nyata dukungan kepada anak-anak dengan berbagai kebutuhan khusus untuk merasakan manfaat gizi yang tepat.

Kegiatan yang berlangsung dari pukul 10.20 hingga 11.20 WIB ini tidak hanya sekadar pemberian makan sehat gratis.

Tetapi juga sebuah bentuk perhatian terhadap kesehatan dan perkembangan anak-anak yang memiliki berbagai tantangan, seperti tunanetra, tunarungu, tunagrahita, autisme, dan tunadaksa. 

BACA JUGA:Tragis! Pria Warga Kampung Benda Ditemukan Meninggal Mendadak di Warung Makan Kota Tasikmalaya

Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat Kota Tasikmalaya, termasuk Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya, H. Nanang Suhara, S.Pd., M.M., serta para guru, siswa, dan orang tua yang mendukung kegiatan tersebut. Sebanyak 165 orang ikut meramaikan acara yang dipenuhi semangat kebersamaan ini.

Acara dimulai dengan sambutan dari Kepala Sekolah SLB Yayasan Bahagia, Hj. Lia Anjasmara, M.Pd., yang menyampaikan apresiasi mendalam terhadap perhatian yang diberikan oleh TNI. 

Dalam sambutannya, Hj. Lia mengungkapkan, “Kami sangat berterima kasih atas dukungan ini. Anak-anak kami memiliki kebutuhan khusus, dan kegiatan seperti ini memberikan manfaat yang luar biasa dalam menunjang perkembangan mereka.”

Hj. Lia juga menjelaskan bahwa Yayasan Bahagia merupakan salah satu dari enam SLB di Kota Tasikmalaya yang memiliki sekitar 150 siswa dengan berbagai kebutuhan khusus. 

BACA JUGA:Komeng Janji Perjuangkan Stabilitas Harga dan Akses Air Demi Kesejahteraan Petani Kota Tasikmalaya

Sekolah ini menjadi rumah kedua bagi anak-anak yang membutuhkan perhatian ekstra dalam proses belajar mengajar.

Dalam kesempatan yang sama, Letkol Arm Yan Octa Rombenanta, S.Sos., Dandim 0612/Tasikmalaya, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam membantu pemerataan asupan gizi bagi anak-anak usia sekolah. 

“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kesehatan anak-anak, tetapi juga berkontribusi pada kualitas sumber daya manusia di masa depan,” tutur Letkol Yan dalam sambutannya.

Sebagai bagian dari acara, penyerahan makanan sehat bergizi dilakukan secara simbolis, yang kemudian dilanjutkan dengan pembacaan doa bersama. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: