Jens Raven Resmi Jadi WNI, Kekuatan Timnas Indonesia Makin Bertambah Jelang Lawan Arab Saudi di Putaran Ketiga

Jens Raven Resmi Jadi WNI, Kekuatan Timnas Indonesia Makin Bertambah Jelang Lawan Arab Saudi di Putaran Ketiga

Jens Raven resmi jadi WNI setelah mengambi lsumpah kewarganegaraan, Kamis 27 Juni 2024 di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.-pssi-

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Kabar datang dari Skuad Timnas Indonesia, Jens Raven resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI). Dengan demikian, pemain yang memperkuat FC Dordrecht itu telah berkomitmen untuk memajukan sepak bola Indonesia.

PSSI memperkenalkan Jens Raven sebagai kekuatan baru Timnas Indonesia setelah dirinya mengambil sumpah kewarganegaraan pada Kamis 27 Juni 2024 di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.

Jens Raven disiapkan PSSI untuk memperkuat Timnas Indonesia U19. Selain itu, pemain kelahiran 1 Oktober 2005 itu juga akan disiapkan untuk menambah kekuatan di tim senior Indonesia.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Raven merupakan pemain muda berbakat dan berkualitas yang diharapkan bisa mengangkat sepak bola Indonesia.

BACA JUGA:Jenis-Jenis Kratom yang Ada di Dunia, Simak Karaktsristik dan Perbedaannya

BACA JUGA:Anak Anda Suka Nonton Cocomelon? Kenali Dampaknya Pada Perkembangan Anak Usia Dini, Orang Tua Wajib Tahu!

Erick Thohir yakin kehadirannya bisa mengisi posisi lini tengah maupun depan yang sangat dibutuhkan Timnas Indonesia. Apalagi, sebelumnya tim banyak mendatangkan pemain untuk mengisi posisi lini belakang.

Walaupun usianya masih muda, Jens Raven memiliki postur tubuh 1,89 m. Diharapkan, postur tingginya itu dapat memberikan dampak positif bagi skuad Garuda Muda.

Mewakili PSSI, Erick Thohir menyampaikan pihaknya menyambut hangat kehadiran Jens Raven. Tentunya, dia bisa menjadi pilihan untuk tim senior nanti mengarungi putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Untuk diketahui, laga perdana Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan melawan Arab Saudi di kandangnya pada 5 September 2024.

BACA JUGA:Apa Itu Generasi Sandwich? Begini Arti dan Tantangan yang Dihadapinya

BACA JUGA:Jadwal Timnas Indonesia di Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Beserta Syarat Jika Ingin Lolos

Jens Raven bisa menjadi pelapis di tim senior apabila pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong membutuhkan sosok pemain muda berkualitas untuk perebutan tiket Piala Dunia 2026.

Adapun, ajang terdekat yang akan diikuti pemain FC Dordrecht U19 itu yakni Piala AFF  U19 2024. Sebelumnya, dia juga diikutsertakan menjadi bagian Garuda Muda U20 pada turnamen Toulon Cup 2024 di Prancis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: Pssi.org