5.435 Lowongan Kerja Baru Tersedia di Job Fair 2024 di Kota Bandung, Pendaftaran Melalui Aplikasi New BIMMA

5.435 Lowongan Kerja Baru Tersedia di Job Fair 2024 di Kota Bandung, Pendaftaran Melalui Aplikasi New BIMMA

Peminat lowongan kerja baru antre untuk masuk area Job Fair 2024 di Kota Bandung, Selasa 25 Juni 2024.-Humas Pemkot Bandung-

BANDUNG, RADARTASIK.COM – Sebanyak 5.435 lowongan kerja baru dibuka oleh 41 perusahaan pada Job Fair 2024 di Kota Bandung.

Kepala Diskaner Kota Bandung Andri Darusman mengatakan job fair kali ini diikuti 41 perusahaan dengan jumlah lowongan kerja baru sebanyak 5.435 lowongan.

Dia menargetkan jumlah pengunjung sebanyak 10.000 pencari kerja selama dua hari pelaksanaan Jof Fair kali ini.

Andri berharap bursa kerja 2024 ini mampu menyerap tenaga kerja secara optimal. Sebagaimana Job Fair tahun 2023 yang mampu menyerap 62,09 persen pencari kerja.

BACA JUGA: Pengacara Muda ini Kandidat ke-10 yang Siap Mendampingi Muhammad Yusuf di Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya

Dia menginginkan tenaga kerja yang dapat diserap minimal 50 persen dari jumlah lowongan yang tersedia saat ini.

Job fair 2024 di Kota Bandung juga dilaksanakan secara hybrid bekerja sama dengan jobstreet.

Rencananya, kegiatan job fair ini dilaksanakan dua kali selama tahun 2024. Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan lulusan fresh graduate.

”Lulusan SMK dan SMA diharapkan bisa melamar jika tidak melanjutkan jenjang selanjutnya,” ujar dia seperti dikutip dari laman resmi Pemkot Bandung, Selasa 25 Juni 2024.

BACA JUGA: Judi Online Kini Menjadi Penyakit Masyarakat, Kata Ketua MUI Kota Tasikmalaya Harus Diberantas

Diinformasikan bahwa ribuan warga antusias mengikuti bursa kerja 2024 yang digelar Dinas Ketenagakerjaan Kota Bandung.

Sejak pagi, mereka mengantre untuk mengikuti Job Fair 2024 yang digelar di Grand Lodakara Hall, Selasa 25 Juni 2024.

Salah satu pencari kerja, Septi mengaku semangat mengikuti job fair. Karena dengan mengikuti bursa kerja, ia dapat dengan mempermudah mencari pekerjaan.

Pencari kerja berusia 18 tahun ini menyatakan tertarik dengan beberapa perusahaan. Dia sudah mendatangi Stand Sosro, Alfamart dan IBF.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: