Masa Kepengurusan KONI Kabupaten Tasikmalaya Habis September ini

Masa Kepengurusan KONI Kabupaten Tasikmalaya Habis September ini

RAT KONI Kabupaten Tasikmalaya di Hotel City, kemarin Rabu 22 Mei 2024. ujang nandar / radartasik.com--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Masa kepengurusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tasikmalaya periode 2020-2024 akan berakhir pada September 2024 mendatang.

Berakhirnya masa kepengurusan ini dibahas dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang diadakan di Hotel City, Kota Tasikmalaya, kemarin Rabu 22 Mei 2024.

Ketua KONI Kabupaten Tasikmalaya, Saeful Hidayat menyebutkan bahwa RAT tersebut melaporkan kegiatan yang telah dilaksanakan KONI selama tahun 2023 dan merencanakan kegiatan pada tahun 2024, mulai dari pembinaan, hingga pencapaian prestasi.

"Termasuk merencanakan pemilihan ketua KONI yang baru untuk masa bakti 2024/2028 mendatang," katanya kepada radartasik.com, Kamis 23 Mei 2024.

BACA JUGA:Beasiswa APERTI BUMN 2024 Resmi Dibuka, Terbuka Bagi Lulusan SMA Sederajat Tahun 2023 dan 2024, Ini Syaratnya

BACA JUGA:Perbandingan Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ vs Xiaomi Redmi Note 13 Pro

Dalam RAT tersebut, tidak hanya membahas kepengurusan, tetapi juga terkait pembinaan atlet di semua cabang olahraga yang ada di Kabupaten Tasikmalaya.

"Pemilihan kepengurusan KONI yang baru nanti karena masa kepengurusan habis pada bulan Agustus-September 2024," terangnya.

Selain itu, RAT juga membahas mengenai Porda sebelumnya, termasuk perolehan medali yang diraih. Ada pula berbagai tantangan menjadi tuan rumah yang dibahas.

"Kita harus menyiapkan pasir Giwong sebagai tempat airmodeling. Sehingga dana untuk fokus pembinaan terbagi untuk penyiapan venue atau lokasi, walaupun kita terus mendapatkan dukungan dari Lanud," tambah Saeful.

BACA JUGA:Perbandingan Samsung Galaxy S23 vs Samsung Galaxy S24 Perbedaan yang Menarik

BACA JUGA:Sudah 5 Tahun Berseragam Persib, Bek Belanda Tak Sabar Lawan Madura United di Final: Saatnya Berprestasi

Ia menandaskan kendala utama adalah anggaran yang terbatas, yang berdampak pada pembinaan.

"Mudah-mudahan ke depan ada penambahan anggaran sehingga pembinaan bisa lebih optimal dan kita lebih siap menjadi tuan rumah," tandasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: