Sudah 5 Tahun Berseragam Persib, Bek Belanda Tak Sabar Lawan Madura United di Final: Saatnya Berprestasi

Sudah 5 Tahun Berseragam Persib, Bek Belanda Tak Sabar Lawan Madura United di Final: Saatnya Berprestasi

Nick Kuipers sudah tak sabar ingin bermain melawan Madura United di final leg pertama.-persib-

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Bek Persib Nick Kuipers sudah tak sabar ingin melawan Madura United di final leg pertama championship series yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu 26 Mei 2024 kick off 19.00 WIB.

Nick Kuipers mengaku termotivasi jelang menatap final leg pertama melawan Madura United. Bek asal Belanda itu mengungkapkan semua pemain Persib dalam keadaan siap tampil.

Untuk bisa mengalahkan Madura United pada leg pertama final, Nick Kuipers mengatakan Persib sudah melakukan rangkaian persiapan termasuk menganalisis kekuatan lawan pada babak semifinal lalu.

Seperti diketahui, Madura United tampil impresif pada babak semifinal setelah mampu mengalahkan Borneo FC 1-0 di leg pertama dan 2-3 di leg kedua.

BACA JUGA:Gian Piero Gasperini Ungkap Rahasia Kalahkan Leverkusen 3-0: Mereka Tidak Hebat Saat Dipaksa Bertahan

Nick mengatakan final babak championship series menjadi waktu yang tepat untuk Persib meraih prestasi Juara Liga 1 2023/2024.

Nick pun tak sabar ingin menjadi bagian dari sejarah Persib di musim ini, apalagi dia sudah 5 tahun berseragam Persib.

Menurutnya, tangga menuju Juara Liga 1 2023/2024 akan semakin dekat jika Maung Bandung mampu meraih kemenangan pada final leg pertama di Bandung.

Namun, dia mengakui menghadapi Madura United di final bukanlah laga yang mudah bagi Persib. Di laga semifinal, tim berjuluk Sape Kerrab itu mampu mengalahkan Juara Reguler Series Liga 1 2023/2024, Borneo FC.

BACA JUGA:5 Keutamaan Ibadah Qurban, Salah Satunya Meneladani Kesabaran dan Keikhlasan Nabi Ibrahim serta Nabi Ismail

Dia menilai Madura United memiliki komposisi pemain yang berkualitas sehingga dua lagi final yang akan dijalani timnya tidak akan berjalan mudah.

Kata Nick, kunci untuk bisa meraih kemenangan lawan Madura United yaitu perlu mengarahkan kekuatan 100 persen.

Untuk diketahui, final championship series akan digelar dengan sistem kandang dan tandang (home and away).

Laga leg pertama final championship series Persib kontra Madura United akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu 26 Mei 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: persib.co.id