Kabar Baik Jelang Laga Persib vs Bali United Datang dari Komite Lisensi Klub PSSI, Bisa Ikuti AFC Champions

Kabar Baik Jelang Laga Persib vs Bali United Datang dari Komite Lisensi Klub PSSI, Bisa Ikuti AFC Champions

Komite Lisensi Klub PSSI memutuskan bahwa Persib kembali mendapatkan Lisensi Klub Profesional. Foto: Persib--

BANDUNG, RADARTASIK.COMPersib mendapatkan kabar baik jelang laga Persib vs Bali United.

Kabar baik jelang laga Persib vs Bali United datang dari Komite Lisensi Klub PSSI.

Dalam kabar baik jelang laga Persib vs Bali United di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024 itu, Komite Lisensi Klub PSSI memutuskan bahwa Persib kembali mendapatkan Lisensi Klub Profesional.

Dengan demikian, maka Persib bisa mengikuti tiga jenjang kompetisi AFC Champions League 2, AFC Challenge League dan Liga 1. 

BACA JUGA: Dua Terdakwa Penyalahgunaan Miras Dituntut 10 Tahun Penjara, 3 Orang Tewas Dalam Pesta Miras Saat Hajatan

BACA JUGA: Lagi! CNY Terima Surat Tugas Pencalonan Bupati dari Demokrat untuk Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya

Prestasi Persib tersebut sudah dikantonginya sejak tahun 2015 lalu.

Persib dinyatakan sebagai pemegang lisensi klub professional melalui keputusan yang ditandatangani Timmy Setiawan sebagai Ketua Club Licensing Committee PSSI Nomor: 008/CLC-PSSI/V/2024.

Jadi, berdasarkan surat dari Komite Lisensi Klub Profesional PSSI itu, maka Persib berhak mengikuti Liga 1 dan AFC Challenge League karena Persib memenuhi seluruh aspek yang disyaratkan. 

Sementara untuk mengikuti AFC Champions League 2, Persib memenuhi aspek yang disyaratkan.

BACA JUGA: Tak Senang Wawancara Paolo Maldini Disensor, Alessandro Alciato Mundur dari Radio Serie A

BACA JUGA: Resmi 29 Sekolah Kedinasan Buka Pendaftaran, Lulusan Langsung Jadi PNS

Namun ada catatan yaitu Persib harus melengkapi lisensi pelatih fisik agar bisa mengikuti kompetisi kasta tertinggi di Asia. 

Teddy Tjahjono, Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat gembira dengan keberhasilan Persib mempertahankan lisensi klub profesionalnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: