Mantap! Atlet Pencak Silat Kota Banjar Boyong 7 Medali pada Popwilda Jabar, Satu Emas dan ...

Mantap! Atlet Pencak Silat Kota Banjar Boyong 7 Medali pada Popwilda Jabar, Satu Emas dan ...

Ketua IPSI Kota Banjar Tono Tarsono (jaket hitam) saat diabadikan dengan atlet meraih medali emas dalam ajang Popwilda Jabar 2024. Istimewa--

Mantap! Atlet  Kota Banjar Boyong 7 Medali pada Popwilda Jabar, Satu Emas dan ...

BANJAR, RADARTASIK.COM - Pada ajang Popwilda Jabar yang berlangsung 6 Mei 2024 hingga 10 Mei 2024 di Bandung, atlet pencak silat Kota Banjar berhasil meraih prestasi.

Bagaimana tidak, para atlet pencak silat Kota Banjar berhasil memboyong sebanyak 7 medali dalam ajang Popwilda Jabar 2024. 

Ketua IPSI Kota Banjar Tono Tarsono mengatakan, pada Popwilda kali ini dari 15 atlet pencak silat yang diterjunkan 7 atlet diantaranya berhasil memboyong 7 medali. 

"Satu medali emas, satu perak dan 5 perunggu. Untuk medali emas diraih oleh Della usai mengalahkan kontingen Kota Tasikmalaya," paparnya, Jumat 10 Mei 2024. 

BACA JUGA:Huawei Luncurkan MatePad 11.5 Inci S dengan M-Pencil Generasi 3, PaperMatte Display Generasi Baru

Dia menerangkan, dengan demikian maka, dua atlet dari cabor pencak silat dipastikan sudah lolos mewakili Kota Banjar di ajang Popda Jabar 2025.

Pihaknya mengaku bangga terhadap para atlet dan pelatih karena bisa memboyong medali meski satu medali emas sisanya  perak dan perunggu.

Hal itu berkat kerja keras, latihan para atlet sebelum mengikuti laga di Popwilda Jabar 2024, sehingga nanti bisa mewakili Kota Banjar di ajang Popda Jabar 2025 mendatang. 

"Dua atlet peraih medali emas dan perak, nantinya dapat mewakili Banjar di ajang Popda Jabar 2025," tambahnya. 

BACA JUGA:Ada Family Massage dari Jogjakarta di Kota Tasikmalaya, de Wave Resmi Hadir

Menurut dia, di ajang Popda Jabar 2025 para kontingen yang tergabung di wilayah IV untuk kategori pencak silat cukup berat. 

Harus bersaing dengan Kota Bandung dan Kabupaten Garut, karena para atletnya tidak ada yang mengalahkan. 

Prestasi yang berhasil diraih dalam ajang Popwilda Jabar bisa menjadi motivasi untuk lebih prestasi lagi ditingkat nasional. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: