Jalur Cepat Menuju Destinasi Wisata Alam di Bandung Selatan, Tol Pasir Koja - Soreang Hanya 15 Menit

Jalur Cepat Menuju Destinasi Wisata Alam di Bandung Selatan, Tol Pasir Koja - Soreang Hanya 15 Menit

Jalan Tol Soreang - Pasir Koja menjadi jalur cepat menuju destinasi wisata alam di Bandung Selatan. -BPJT-

Jalan Tol Soreang - Pasir Koja menjadi alternatif menuju kawasan wisata dan tidak perlu lagi melewati kawasan bisnis yang macet.

Kehadiran Jalan Tol Soroja juga diharapkan dapat meningkatkan potensi di wilayah Bandung bagian Selatan.

BACA JUGA: Nama-Nama Calon Anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya Terpilih Hasil Pileg 2024, Didominasi Wajah Baru

Selan itu, pembangunan Tol Soreang - Pasir Koja bertujuan untuk aksesibilitas pemerataan perkembangan daerah Bandung bagian Selatan. Sebelumnya, perkembangan daerah masih bertumpu pada kawasan Bandung Utara saja.

Selain itu, diharapkan dapat mendongkrak perkembangan di wilayah salah satunya kawasan wisata di Kabupaten Bandung.

Kawasan pariwisata di Kabupaten Bandung diharapkan dapat menjadi primadona pariwisata baru di wilayah Bandung, Jawa Barat.

Saat ini terdapat beberapa rekomendasi destinasi wisata alam di Bandung Selatan. Seperti Bumi Perkemahan Ranca Upas, Kawah Putih, Pemandian Air Panas Ciwalini, Situ Patengang dan Bukit Jamur Rancabolang.

BACA JUGA: Destinasi Wisata Sejarah di Bandung untuk Sabtu-Minggu? Ingat Tiket Terbatas Per Sesi!

Sedangkan hamparan kebun teh di dekat Pemandian Air Panas Ciwalini dan Situ Patengang Kecamatan Rancabali menjadi bonusnya. Karena, untuk menikmati pesonanya tidak dipungut biaya.

Di Timur Soreang juga terdapat sejumlah objek wisata yang sayang untuk dilewatkan di akhir pekan ini. Di sana terdapat Perkebunan Teh Malabar dan Situ Cileunca Kecamatan Pangalengan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: