Giri Pribadi Daftar Menjadi Calon Bupati Tasikmalaya ke PAN: Kami Birukan Kabupaten Tasikmalaya

Giri Pribadi Daftar Menjadi Calon Bupati Tasikmalaya ke PAN: Kami Birukan Kabupaten Tasikmalaya

Giri Pribadi daftar menjadi calon Bupati Tasikmalaya ke PAN untuk Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024. Foto: ujang nandar/radartasik.com--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Bursa calon Bupati Tasikmalaya dari PAN semakin semarak.

Kini, Giri Pribadi daftar menjadi calon Bupati Tasikmalaya ke PAN. Dia ingin birukan Kabupaten Tasikmalaya.

Sebelumnya, sejak dibukanya pendaftaran bakal calon Bupati Tasikmalaya oleh DPD PAN Kabupaten Tasikmalaya, Dede Muksit Aly telah mendaftar pada Selasa 30 April 2024.

Kemudian pada Rabu malam 1 Mei 2024 Giri Pribadi yang daftar menjadi calon Bupati Tasikmalaya ke PAN.

BACA JUGA: Ini Sosok Muhamad Rezqi Budiman, Keluarga Bus Budiman yang Akan Maju di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024

BACA JUGA: Keluarga PO Bus Budiman Mengusung Muhamad Rezqi Budiman Jadi Cawalkot Tasikmalaya, Dimentori Dede Sudrajat

Giri Pribadi datang langsung dalam penyerahan berkas pendaftaran bakal calon Bupati Tasikmalaya ke DPD PAN Kabupaten Tasikmalaya.

Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Tasikmalaya itu pun memiliki alasan ingin berkontribusi memajukan Kabupaten Tasikmalaya. Makanya mengikuti penjaringan sebagai Calon bupati dari DPD PAN. 

Giri Pribadi pribadi menyebut jika PAN merupakan partai pertama yang dituju oleh Giri dalam mengikuti penjaringan bakal calon Bupati Tasikmalaya.

Giri mengemukakan alasannya datang ke PAN karena ia memang tertarik terhadap simpul-simpul yang ada di PAN, sehingga ingin membangun masyarakat Kabupaten Tasikmalaya bareng-bareng dengan jajaran PAN. 

BACA JUGA: Cerita Wayang: Perjalanan Bima Mencari Tirta Perwita, Membawa Dirinya Bertemu dengan Dewa Ruci

BACA JUGA: 10 Ribu Batang Rokok Ilegal Gagal Beredar di Kota Tasikmalaya, Satpol PP dan Bea Cukai Gencarkan Razia

“Ke depan kami akan menyebar ke semua kecamatan yang ada 39 dan 351 desa, bahkan sampai ke tingkat RT. Insya Allah kami birukan Kabupaten Tasikmalaya untuk perbaikan-perbaikan, mulai dari kesejahteraan masyarakat yang ada di setiap desa,” kata dia.

Meskipun PAN merupakan partai yang pertama Giri tuju, tetapi itu bukan satu-satunya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: