Doa Ramadhan Hari Ke-25: Mencintai Wali Allah dan Mengikuti Sunnah Nabi
Makna dan kamdungan doa ramadhan hari ke-25. Foto: pixabay--
Doa Ramadhan Hari Ke-25: Mencintai Wali Allah dan Mengikuti Sunnah Nabi
RADARTASIK.COM— Rasulullah SAW mendorong umatnya untuk meningkatkan ibadah di penghujung bulan Ramadhan, seperti menghidupkan malam-malam ramadhan dengan shalat, tilawah, dzikir dan doa, salah satu doa yang bisa kita panjatkan adalah doa ramadhan hari ke-25.
10 hari terakhir di bulan ramadhan merupakan waktu yang sangat istimewa, sehingga beliau sendiri memperbanyak amal ibadah pada waktu-waktu tersebut.
BACA JUGA: Tradisi Unik Lebaran di Indonesia Yang Tidak Ada di Negara Lain, Beberapa Sangat Ikonis
Doa Ramadhan Hari Ke-25.
اَللَّهُمَّ اجْعَلْنِيْ فِيْهِ مُحِبًّا لِأَوْلِيَائِكَ وَ مُعَادِيًا لأَعْدَائِكَ مُسْتَنّا بِسُنَّةِ خَاتَمِ أَنْبِيَائِكَ يَا عَاصِمَ قُلُوْبِ النَّبِيِّيْنَ
Allâhummaj’alnî fîhi muhibban li awliyâika wa mu’âdiyan lia’dâika mustanan bisunnati khâtami anbiyâika yâ ‘âsima qulûbinnabiyyîn
”Ya Allah, jadikanlah aku di bulan ini lebih mencintai para wali-Mu dan memusuhi musuh-musuh-Mu. Jadikanlah aku pengikut sunnah Nabi penutup-Mu. Wahai yang menjaga hati para nabi.
Berikut ini adalah makna dan kandungan doa ramadhan hari ke 25:
1. Mencintai wali-wali Allah
Wali Allah adalah orang yang memiliki hubungan erat dengan Allah SWT. Istilah "wali" sendiri memiliki arti teman dekat, pelindung, atau penolong.
Dengan demikian wali Allah adalah orang-orang yang melindungi dan membela agama Allah dengan istiqomah melaksanakan perintah Allah SWT.
Allah Ta'ala menerangkan ciri-ciri para waliyullah dalam firman-Nya, “Ingatlah, sesungguhnya para wali Allah Mereka tidak merasa takut dan tidak pula merasa sedih. Yaitu orang-orang yang beriman lagi bertaqwa”. (Yunus: 62-63).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: