Kapan Pendaftaran JFLS 2024 Dibuka? Bagi Kamu Mahasiswa Jawa Barat Simak Ya!
Kapan pendaftaran JFLS 2024 dibuka? Bagi kamu mahasiswa Jawa Barat simak ya!-Suryadi/radartasik.disway.id-
Kapan Pendaftaran JFLS 2024 Dibuka? Bagi Kamu Mahasiswa Jawa Barat Simak Ya!
BANDUNG, RADARTASIK.COM - Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat (Disdik Jabar) telah menginformasikan akan dibukanya pendaftaran JFLS 2024 melalui Instagram resmi jfls_jabar.
Tentunya, akan kembali dibukanya pendaftaran JFLS 2024 menjadi kabar gembira bagi mahasiswa Jawa Barat.
Untuk diketahui, Jabar Future Leaders Scholarship (JFLS) akan memberikan bantuan biaya pendidikan kepada mahasiswa Jawa Barat yang menempuh pendidikan di perguruan tinggi.
Namun pertanyaannya, kapan pendaftaran JFLS 2024 dibuka? Bagi kamu mahasiswa Jawa Barat yang ingin mengetahui informasinya dapat menyimak artikel ini hingga tuntas.
BACA JUGA:Bidik Urusan Politik Pilkada 2024, ICMI Tasikmalaya Resmi Dilantik
Informasi terkait kapan pendaftaran JFLS 2024 dibuka masih belum diinformasikan oleh Disdik Jabar.
Melansir postingan Instagram jfls_jabar, JFLS 2024 masih Coming Soon. Sehingga, mahasiswa Jawa Barat diharapkan untuk menunggu pendaftaran JFLS tersebut.
Namun tak perlu khawatir, karena pendaftaran JFLS 2024 ini sudah pasti dibuka pada tahun 2024.
Agar kamu tidak kelewatan informasi seputar JFLS 2024, kamu dapat memantau Instagram resmi jfls_jabar atau memantaunya melalui website resmi beasiswa-jfl.jabarprov.go.id.
BACA JUGA:Menyongsong Generasi Emas 2045, Ratusan Siswa Antusias Ikuti Bintang Pelajar Radar Tasikmalaya
Sambil menunggu pendaftaran JFLS 2024 dibuka, mari ketahui terlebih dahulu syarat pendaftaran JFLS 2024 yang mengacu pada syarat pendaftaran JFLS 2023.
1. Program JFLS diperuntukkan bagi mahasiswa Jawa Barat yang dibuktikan dengan kepemilikan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) Jawa Barat.
2. Penerima program JFLS maksimal berusia 25 tahun bagi pendaftar jenjang pendidikan D3, D4, dan S1.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jfls