Mudah Cara Mengetahui Besaran Pemakaian Listrik Sebelum Tagihan Listrik Resmi Keluar

Mudah Cara Mengetahui Besaran Pemakaian Listrik Sebelum Tagihan Listrik Resmi Keluar

Cara mudah mengetahui besaran pemakaian listrik sebelum tagihan listrik resmi keluar.-PLN-

Mudah Cara Mengetahui Besaran Pemakaian Listrik Sebelum Tagihan Listrik Resmi Keluar

JAKARTA, RADARTASIK.COM – Sebelum tagihan listrik resmi keluar dari PLN, kini pelanggan bisa mengetahui besaran pemakaian listrik yang harus dibayar pada bulan berikutnya.

Kok bisa? Ya! PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) memang memberikan kemudahan bagi pelanggan pascabayar untuk mengecek tagihan listrik setiap bulan.

Cara mengetahui tagihan listrik bulanan 2024 paling mudah adalah melalui fitur Catat Meter secara mandiri yang tersedia di aplikasi PLN Mobile.

BACA JUGA: Bila Jalan Tol Pekanbaru - Padang Tuntas, Dua Destinasi Wisata Sumatera Barat Bakal Ramai

BACA JUGA: Kebugaran Pemain Persib Terus Ditingkatkan, Bagaimana dengan Progres Pemain Baru Persib Bernomor 71?

Melalui fitur Catat Meter, pelanggan dapat mengetahui perkiraan pemakaian listrik setiap bulan sebelum tagihan resmi keluar.

Executive Vice President Komunikasi Korporat dan TJSL PLN Gregorius Adi Trianto mengatakan melalui fitur Catat Meter, pelanggan pascabayar bisa mengetahui perkiraan tagihan listrik dan mengontrol sendiri pemakaian listrik bulanan. Pencatatan meter mandiri bisa dilakukan antara tanggal 23 sampai 27 dalam setiap bulan.

Dia menjelaskan pelanggan tidak perlu khawatir kesulitan melakukan pencatatan meter mandiri melalui fitur tersebut. Pasalnya langkah-langkah membaca meter mandiri melalui aplikasi PLN Mobile cukup mudah.

Inilah cara membaca Catat Meter secara mandiri?

BACA JUGA: 6 TV Xiaomi Turun Harga Akhir Januari 2024, Spek Tetap Andal

BACA JUGA: Mahasiswa dan Advokat di Tasikmalaya Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, ini Alasannya

1. Anda buka aplikasi PLN Mobile

2. Anda pilih menu Catat Meter

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: