Lawan Jepang di Piala Asia 2023 Qatar, Ini Janji Striker Muda Timnas Indonesia Jika Diturunkan

Lawan Jepang di Piala Asia 2023 Qatar, Ini Janji Striker Muda Timnas Indonesia Jika Diturunkan

Striker muda timnas Indonesia Hokky Caraka berharap mendapatkan kepercayaan tampil melawan timnas Jepang. Foto: Timnas Indonesia--

Saat melawan Vietnam, Hokky Caraka mengaku demam panggung, karena laga tersebut menjadi perdananya di event besar Piala Asia 2023 Qatar bersama timnas Indonesia.

"Saya memang sedikit grogi dan setelah pertandingan jadi tidak bisa tidur setelah melihat seberapa besar ego saya sehingga tidak bisa memanfaatkan peluang,” ujar pemain muda timnas Indonesia. 

BACA JUGA: LANCAR! Auto Straight Cable Main Fanny di Nokia X200 Ultra 2024 Layar Super AMOLED

BACA JUGA: Samsung Galaxy S24 Series, Era Baru Mobile dengan Perangkat AI, Yuk Simak Kecanggihannya..

“Jadi saya akan mengevaluasi diri saya sendiri untuk kesempatan selanjutnya," kata striker PSS Sleman ini.

Penyerang muda timnas Indonesia ini berharap supporter timnas Indonesia bisa memberikan dukungan saat timnas Indonesia lawan Jepang.      

"Tetap dukung kami walau apa pun hasilnya nanti. Semoga bisa melaju ke babak berikutnya,” ujarnya. 

“Mau siapa pun yang diturunkan, main di mana pun, hasilnya seperti apa pun, mohon dukungannya," kata Hokky Caraka.

Sementara itu peluang timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 Qatar sangat terbuka.

Hal itu setelah Timnas Tajikistan kalahkan Lebanon 2-1 di Grup A hingga tim berjuluk Singa Persia itu posisi kedua di Grup A dengan koleksi 4 poin.

Dengan 4 poin dan berada di posisi 2 Grup A, maka Tajikistan mengamankan satu tiket ke babak 16 besar Piala Asia 2023. 

Laga antara Timnas Tajikistan vs Lebanon digelar di Jassim bin Hamad Stadium, 22 Januari 2024. 

Di laga tersebut Lebanon unggul lebih dulu melalui Bassel Jradi, pada menit ke-48.

Namun Tajikistan bangkit setelah gol tersebut. Mereka mencetak 2 gol Parvizdzhon Umarbaev pada menit 80 dan gol Nuriddin Khamrokulov pada menit ke-90+2.

Keberhasilan Tajikistan bisa menyamakan kedudukan karena salah satu pemain Lebanon mendapatkan kartu merah hingga harus bermain dengan 10 pemain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: