PHRI Optimis Kunjungan Wisatawan Meningkat, Efek Dibukanya Penerbangan Pangandaran-Bandung

PHRI Optimis Kunjungan Wisatawan Meningkat, Efek Dibukanya Penerbangan Pangandaran-Bandung

Suasana Bandara Nusawiru Kabupaten Pangandaran yang membuka jurusan penerbangan ke Bandung. deni nurdiansyah / radar tasikmalaya--

PHRI Optimis Kunjungan Wisatawan Meningkat, Efek Dibukanya Penerbangan Pangandaran-Bandung

PANGANDARAN, RADARTASIK.COM - Dibukanya penerbangan Pangandaran-Bandung via Bandara Nusawiru menuju ke Husein Sastranegara, diyakini bisa meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Pangandaran.

Karena, jika mengambil perjalanan darat menuju Kabupaten Pangandaran bisa memakan waktu yang lebih lama.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Pangandaran, Agus Mulyana mengatakan, selama ini perjalanan darat biasa ditempuh oleh wisatawan.

BACA JUGA:5 Alternatif Akses Menuju Stasiun Kereta Cepat Tegalluar Bandung Setelah Pintu Tol Gedebage Ditutup

"Jika mengambil jalur darat, wisatawan dari Bandung bisa menempuh perjalanan sampai 4 jam ke Pangandaran, itu memakan waktu yang cukup lama," paparnya kepada wartawan, Sabtu 6 Januari 2024.

Ia tidak memungkiri bahwa selama ini hal yang menjadi permasalahan menuju Kabupaten Pangandaran adalah jaraknya yang jauh. 

"Selama ini dari Jakarta ke Pangandaran bisa mencapai delapan hingga 11 jam, dari Bandung bisa enam hingga tujuh jam," terangnya.

Agus menambahkan, wisatawan dari Jakarta kebanyakan memilih Bali karena hanya membutuhkan satu jam perjalanan dengan menggunakan pesawat. 

BACA JUGA:Museum Gedung Sate Ceritakan Perkembangan Kota Bandung dan Pembangunan Gedung Sate, Ini Fasilitas Menariknya

"Karena kalau untuk biaya bagi wisatawan sudah mempersiapkannya dan tidak dipermasalahkan, hanya saja bagaimana mereka menjangkau ke destinasi atau tempat wisata tersebut, berarti kuncinya di aksesibilitas," tambahnya.

Dirinya menandaskan, dengan telah dibukanya penerbangan rute baru oleh maskapai Susi Air, PHRI khususnya di Kabupaten Pangandaran sudah mempersiapkan bagaimana pelayanan kepada pengunjung.

"Seperti yang diinginkan yaitu menjadikan daerah wisata nasional dengan beberapa hotel yang sudah dipersiapkan di Kabupaten Pangandaran," tandasnya.

Ia berharap kunjungan wisatawan bisa meningkat dengan pesat. "Karena ada pilihan aksesbilitas yang lebih mudah," harapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: