WOW Puncak Arus Balik Libur Tahun Baru 2024, KAI Angkut 222.292 Penumpang

WOW Puncak Arus Balik Libur Tahun Baru 2024, KAI Angkut 222.292 Penumpang

Saat puncak arus balik libur Tahun Baru 2024, KAI angkut 222.292 penumpang sehari.-PT KAI-

WOW Puncak Arus Balik Libur Tahun Baru 2024, KAI Angkut 222.292 Penumpang

RADARTASIK.COM – PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat puncak arus balik libur Tahun Baru 2024 terjadi pada tanggal 1 Januari kemarin.

Volume penumpang kereta api jarak jauh dan lokal pada 1 Januari 2024 mencapai 222.292 orang atau meningkat 48% dibandingkan 1 Januari 2023 sebanyak 149.787 orang.

Dengan rincian yakni sebanyak 55.875 penumpang KA kelas eksekutif, 9.914 penumpang KA kelas bisnis dan 156.503 penumpang KA kelas ekonomi.

BACA JUGA: Segera Dipamerkan Suzuki Swift Generasi Keempat di Tokyo Auto Salon 2024

BACA JUGA: Cooming Soon di Indonesia OPPO Reno 11 Pro 5G, Ini Bocoran Harga dan Keunggulannya

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan peningkatan volume pelanggan pada libur Tahun Baru 2024 dibanding tahun 2023 dipengaruhi kondisi pandemi yang semakin membaik.

Minat pelanggan yang semakin tinggi juga terjadi karena ada sejumlah peningkatan pelayanan yang dilakukan PT KAI seperti peremajaan sarana, penambahan kereta api baru dan fasilitas-fasilitas lainnya.

Okupansi penumpang pada 1 Januari 2024 mencapai 130%, dimana angka 30% merupakan penumpang dinamis yang turun-naik antara stasiun awal dengan stasiun tujuan akhir. Dimana, KAI menyediakan sebanyak total 170.788 tempat duduk.

Untuk melayani penumpang pada puncak libur tahun baru kali ini, PT KAI mengoperasikan 378 kereta api yang terdiri dari 288 kereta reguler dan 90 kereta tambahan.

BACA JUGA: Tahun Baru, Harga Sembako Naik 100 Persen di Tasikmalaya, Minyak Kita Sulit Didapatkan

BACA JUGA: Sebanyak 58 Personel Polres Tasikmalaya Kota Naik Pangkat, ini Pesan Khusus Kapolres

Penjualan tiket kereta api jarak jauh tertinggi pada keberangkatan 1 Januari 2024 yaitu Kereta Api Airlangga relasi Surabaya Pasarturi - Pasarsenen dengan 2.320 penumpang.

Relasi favorit lainnya pada tanggal tersebut antara lain Yogyakarta - Jakarta, Solo - Jakarta, Purwokerto - Jakarta, Surabaya – Bandung dan lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: