AS Roma Vs Sheriff Tiraspol: Jose Mourinho Pastikan Renato Sanches Starter

AS Roma Vs Sheriff Tiraspol: Jose Mourinho Pastikan Renato Sanches Starter

Renato Sanches--Twitter

RADARTASIK.COM - Jose Mourinho pastikan Renato Sanches menjadi starter dalam laga AS Roma vs Sheriff Tiraspol di pertandingan terakhir Liga Europa, Jumat 15 Desember pukul 00.45 WIB.

Dalam konferensi pers, Jose Mourinho berjanji akan memainkan Renato Sanches untuk memberinya menit bermain setelah pulih dari cedera. 

Jose Mourinho bahkan mengatakan Renato Sanches telah mempersiapkan latihan khusus untuk tampil di Liga Europa, dan ia akan memberinya kesempatan selama 45 sampai 60 menit.

"Dia (Renato Sanches) akan bermain besok. Dia telah bekerja bersama kami selama dua minggu berturut-turut tanpa bermain. Dia belum bermain, dan dia berlatih bersama kami,” kata Jose Mourinho dikutip dari Tuttomercato. 

BACA JUGA:Paolo Condo: Borussia Dortmund dan Barcelona Jadi Lawan Termudah Inter Milan di Babak 16 besar Liga Champions

“Saya harap intensitasnya meningkat. Dia sedikit tertahan karena takut cedera otot. Saya harap emosi pertandingan membuatnya pergi ke sisi lain,” lanjutnya. 

“Jika dia tidak sanggup melakukannya, sulit untuk memainkan pertandingan dengan tingkat intensitas yang tinggi. Besok penting baginya. Dia sudah tahu dia bermain dan telah berlatih secara khusus. Besok saya memperkirakan 45-60 menit sebenarnya," tambahnya.

Jose Mourinho kemudian membahas dukungan fans yang selalu memenuhi Stadion Olimpico untuk memberikan dukungan tanpa syarat bagi AS Roma. 

Ia menginginkan kemenangan saat menjamu Sheriff Tiraspol untuk menghormati penggemar dan menyarankan jangan pernah meremehkan Sheriff Tiraspol.

BACA JUGA:Mario Balotelli: Lautaro Martinez Lebih Baik dari Lewandowski, Sangat Fenomenal Jika Berduet dengan Osimhem

“Apa yang bisa saya katakan, hari stadion tidak penuh akan menjadi kejutan negatif bagi kami. Menyenangkan, Olimpico seperti ini menjadi motivasi,” ucapnya. 

“Mereka tidak peduli ada tim hebat atau tidak, mereka slalu mendukung tanpa syarat. Besok kami harus menang untuk mereka, untuk kami, untuk sepak bola karena pertandingan harus dihormati,” jelasnya. 

“Mungkin tidak ada yang mengira Slavia akan menang besok, tapi segalanya mungkin terjadi. Dan untuk alasan ini kami harus menang," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: tuttomercato