Polisi Selidiki Dugaan Pelayanan Buruk yang Sebabkan Bayi di Kota Tasikmalaya Meninggal

Polisi Selidiki Dugaan Pelayanan Buruk yang Sebabkan Bayi di Kota Tasikmalaya Meninggal

Keluarga bayi yang diduga meninggal dunia karena pelayanan buruk di sebuah klinik saat menggeruduk Kantor Dinkes Kota Tasikmalaya, Kamis 16 November 2023 lalu. Istimewa--

Polisi Selidiki Dugaan Pelayanan Buruk yang Sebabkan Bayi di Kota Tasikmalaya Meninggal 

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Polres Tasikmalaya Kota telah menerima laporan terkait kasus dugaan pelayanan buruk di salah satu klinik wilayah Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya pada kemarin Senin 20 November 2023.

Pelayanan yang diduga menyebabkan seorang bayi meninggal dunia itu kini sedang diselidiki aparat kepolisian Polres Tasikmalaya Kota. 

Kasi Humas Polres Tasikmalaya Kota, Ipda Jajang Kurniawan mengatakan, pihaknya telah menerima laporan terkait kasus itu dari keluarga korban. 

BACA JUGA:Nokia N73 5G 2023 Smartphone Tercanggih di Dunia? Berikut Harga dan Spesifikasi Lengkapnya

Saat ini, Polisi masih melakukan penyelidikan terkait kasus yang kini ramai di media sosial (medsos) tersebut. 

"Kami sudah terima laporan dari keluarga korban," ujarnya saat dikonfirmasi wartawan, Selasa 21 November 2023.

Terang dia, penyidik saat ini sedang melakukan pemeriksaan terhadap orang tua bayi yang meninggal dunia itu. Penyelidikan dilakukan dengan cara jemput bola. 

"Soalnya kondisi ibu bayi belum pulih, jadi kami datang langsung ke rumahnya," terang Jajang.

BACA JUGA:Belum Datang Saja, Bruno Mota Sudah Disukai Bobotoh Persib yang Kagum dengan Skill Olah Bolanya

Sementara itu, perwakilan keluarga korban, Tati Nurhayati, mengaku sudah melaporkan kasus itu ke Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tasikmalaya dan Polres Tasikmalaya Kota. 

Menurut dia, anaknya yang melahirkan di klinik tersebut sudah dimintai keterangan oleh aparat Kepolisian. 

"Tadi sudah ada dari Polres ke sini, baru pulang. Mereka tanya kronologi kejadian," tuturnya.

Kasus itu bermula ketika pasien atas nama Nisa Armila (23), menjalani proses persalinan di klinik yang berada di wilayah Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, Senin malam 13 November 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: