Tampil Heroik Saat Jadi Kiper Dadakan AC Milan, Timnas Perancis Masukkan Oliver Giroud Sebagai Penjaga Gawang
Postingan media sosial Timnas Perancis yang memasukkan Oliver Giroud sebagai penjaga gawang-Tangkapan Layar X-
RADARTASIK.COM - Tampil Heroik saat jadi kiper dadakan AC Milan, Timnas Perancis masukkan Oliver Giroud sebagai penjaga gawang di media sosialnya.
Penampilan gemilang Olivier Giroud sebagai striker dan berubah menjadi kiper ketika AC Milan mengalahkan Genoa 1-0 menjadi viral di seluruh dunia.
Bahkan, media sosial resmi Timnas Perancis membuat postingan bercanda di Twitter dan menambahkan Giroud ke tim penjaga gawang, bersama dengan Maignan, Areola dan Samba.
Giroud sendiri mengaku bahagia dengen kemenangan atas Genoa dan mengatakan penyelamatan heroiknya ditujukan untuk fans AC Milan dan Mike Maignan.
BACA JUGA:Polisi di Tasikmalaya Bubarkan Pesta Ulang Tahun Sambil Nenggak Minuman Keras
"Halo Milanisti, ini Mike yang berbicara. Maaf, saya adalah Oli. Saya sangat bahagia dan bangga dengan semangat tim ini,” kata Giroud.
“Kami bertarung sampai akhir dan berhasil meraih tiga poin penting. Saya melakukan penyelamatan ini untuk Mike dan untuk para penggemar kami. Ayo!," lanjutnya.
Kemenangan dramatis AC Milan atas Genoa bahkan membuat CEO Giorgio Furlani mendatangi fans Rosoneri dan telihat memukul kaca pembatas untuk melupakan emosinya.
CEO AC Milan ini ikut bebagi kebahagian dan mendatangi penggemar fans Rossoneri yang hadir di Marassi dan terlihat sangat emosional usai wasit menipu peluit akhir.
BACA JUGA:Ditahan Imbang Bologna 2-2, Lautaro Martinez Berkah Sekaligus Kutukan Bagi Inter Milan
AC Milan sukses merebut puncak klasemen usai mengalahkan Genoa 1-0 melalui gol semata wayang Christian Pulisic usai Inter Milan ditahan imbang Bologna 2-2.
Laga melawan Genoa sendiri berjalan sangat dramatis dan sepertinya ditakdirkan untuk dicatat dalam sejarah AC Milan.
Usai unggul melalui gol Christian Pulisic di menit ke-87, AC Milan harus kehilangan Mike Maignan di babak tambahan waktu.
Pelatih Stefano Pioli lalu memilih Olivier Giroud menjadi kiper dadakan, dan hebatnya ia berhasil menghentikan peluang matang George Puskas untuk mengamankan raihan tiga poin Rossoneri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: