KPAID Kabupaten Tasikmalaya Luncurkan Buku Tentang Deteksi Perilaku Bullying (IDPB) Anak Usia Dini

KPAID Kabupaten Tasikmalaya Luncurkan Buku Tentang Deteksi Perilaku Bullying (IDPB) Anak Usia Dini

KPAID Kabupaten Tasikmalaya saat peluncuran buku dan nonton bareng film Arul (Hadiah Terbaik) di Transmart, Minggu 23 Juli 2023. Istimewa --

KPAID Kabupaten Tasikmalaya Luncurkan Buku Tentang Deteksi Perilaku Bullying (IDPB) Anak Usia Dini

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Kabupaten Tasikmalaya meluncurkan buku Deteksi Perilaku Bullying (IDPB) Anak Usia Dini.

Sambil meluncurkan buku, KPAID juga mengajak nonton bareng film edukasi yang berjudul, Arul (Hadiah Terbaik) di XXI Transmart Tasikmalaya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional yang jatuh pada Minggu 23 Juli 2023.

BACA JUGA:AC Milan Siap Datangkan Riccardo Calafiori Gantikan Fode Ballo-Toure

Ketua KPAID Kabupaten Tasikmalaya, Ato Rinanto menjelaskan, kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional. 

KPAID Kabupaten Tasikmalaya merayakannya yakni dengan menonton Film Edukasi yang berjudul Arul (Hadiah Terbaik) dan peluncuran Buku Deteksi Perilaku Bullying (IDPB) Anak Usia Dini.

Khususnya buku itu adalah ciptaan Resa Julianti Putri,mahasiswa Prodi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Tasikmalaya.

"Kita juga berkolaborasi dengan akademisi yakni Mahasiswa dan dosen UPI Tasikmalaya yakni berkaitan dengan tentang deteksi dini bahaya perilaku bullying terhadap anak usia dini," jujar Ato.

BACA JUGA:Paulo Dybala Cetak Gol Chip Ala Totti Saat AS Roma Bantai Latina 6-0

Kegiatan itu bertujuan untuk mengingatkan kembali film edukasi. Apalagi film Arul saat ini terus disempurnakan baik dari segi kualitas gambar dan durasi film. 

"Sebelumnya kan hanya 30 menit saja, karena dengan berbagai masukan saat ini durasinya sudah panjang bakan sudah layaknya seperti film nasional, durasinya lebih dari satu jam," terang Ato.

Tambah dia, dengan kedetilam film arul hadiah terbaik itu, setelah adanya revisi dan peningkatan kualitas film, merupakan pemutaran perdana paska momentum Hari Anak Nasional hari ini.

Ato menjelaskan, untuk buku tersebut dibuat berawal dari mahasiswa UPI yang magang di KPAID selama 1 Semester. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: