Fatayat NU Tasikmalaya Kokohkan Peran Kader dalam Kemajuan Pendidikan, Kesehatan dan Ekonomi

Fatayat NU Tasikmalaya Kokohkan Peran Kader dalam Kemajuan Pendidikan, Kesehatan dan Ekonomi

PC Fatayat NU Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar Puncak Resepsi Harlah Fatayat NU Ke-73 di Pendopo Baru Kabupaten Tasikmalaya, Minggu 16Juli 2023. istimewa--

BACA JUGA:Dikira Buang Sampah, Padahal Angkut Sampah, Sungai Cimulu Mampet Gara-Gara Sampah

Dalam Harlah ini, Lilik mengajak semua kader Fatayat untuk menjadi agen perubahan, agen peningkatan gemar berdakwah yang berhaluan Ahlus Sunnah wal Jama'ah.

Lilik juga mengajak seluruh kader Fatayat untuk berkontribusi dalam upaya pembangunan di bidang pendidikan, kesehatan, dan ekonomi. 

"Kami mengajak kepada sahabat semuanya, yuk kita sama-sama mendukung, bersinergi dengan berbagai hal untuk mewujudkan kontribusi Fatayat dalam memajukan lebih luasnya bangsa ini, khususnya dalam memajukan program pendidikan, kesehatan, dan ekonomi, terutama di Kabupaten Tasikmalaya," ajak Lilik.

Ketua PC NU Kabupaten Tasikmalaya, KH. Atam Rustam, menekankan bahwa kader Fatayat NU harus memberikan prioritas pada pendidikan anak sebagai generasi penerus bangsa. 

BACA JUGA:Leak Karakter B5 Honkai Star Rail Untuk Patch versi 1.3, 4 dan 5

"Yang paling saya utamakan dan titipkan kepada kader adalah pendidikan terhadap putra-putri kita. Saat ini, kita mungkin merasakan kesulitan dalam mendidik putra-putri kita, terutama karena pengaruh dari penggunaan ponsel," tuturnya.

"Oleh karena itu, pada kesempatan Harlah ini, selain meningkatkan kegiatan keorganisasian, kita juga harus semangat meningkatkan pendidikan anak cucu kita," jelas Atam.

Selain itu, Atam juga menekankan pentingnya pendidikan bagi perempuan. Ia berharap agar tidak ada anggapan bahwa perempuan, meskipun memiliki pendidikan tinggi, hanya akan menjadi ibu rumah tangga.

"Saya harap anggapan tersebut tidak diwariskan oleh kader Fatayat NU. Pendidikan ini harus dicapai oleh semua orang, khususnya perempuan," harap Atam.

BACA JUGA:Fraksi Golkar Dorong Infrastruktur, Ranperda Perumahan dan Ranperda Akselerasi Pembangunan Tasik Selatan

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Kabupaten Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin, Kepala Kemenag, Usep Saepudin Muhtar, Ketua MUI, KH Ii Abdul Basith Wahab, Wakil Ketua DPRD Ami Fahmi, Ketua PCNU KH. Atam Rustam, dan lain sebagainya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: