Hingga Penutupan Program MOSMA, 451 Peserta Mendaftar Beasiswa Non Gelar di Luar Negeri

Hingga Penutupan Program MOSMA, 451 Peserta Mendaftar Beasiswa Non Gelar di Luar Negeri

Hingga penutupan program MOSMA tanggal 5 Juli 2023, sebanyak 451 peserta mendaftar beasiswa non gelar di luar negeri.-Kemendikbudristek-

BACA JUGA: CANGGIH HP Tecno Camon 20 Series Akhirnya Dirilis, Kualitas Kamera Jadi Keunggulan Utama, Simak Spesifikasinya

Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Ahmad Zainul Hamdi menambahkan setelah pengumuman pendaftaran, tahap selanjutnya adalah seleksi administrasi.

Tahap ini akan berlangsung dari 6 sampai 10 Juli 2023. Berkas administrasi peserta akan dinilai sesuai persyaratan yang diminta.

Misalnya, memenuhi persyaratan bahasa yang diterbitkan IELTS, TOEFL ITP, TOAFL atau Duolingo English Test dengan kategori nilai sesuai dengan jenjang dan negara tujuan studi.

”Hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada 12 Juli 2023 melalui akun masing-masing peserta. Peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi, berhak mengikuti seleksi wawancara,” sebut pria yang akrab disapa Inung ini.

BACA JUGA: TERJAWAB Nasib Ricky Kambuaya di Persib, Ditransfer ke Dewa United, Satu Tim Bareng Lord Henhen Lagi

Inung menargetkan nama-nama penerima beasiswa MOSMA 2023 sudah diumumkan pada 15 Juli 2023.

Setelah itu, pihaknya akan memberikan pembekalan dan orientasi penempatan perguruan tinggi tujuan bagi mahasiswa yang belum mendapatkan kampus tujuan di luar negeri.

”Kami berharap akhir Agustus atau awal September, para peserta MOSMA sudah mulai berangkat ke kampus tujuan di luar negeri,” ujar dia.

Kemenag akan memastikan mahasiswa mendapatkan fasilitas student house (asrama mahasiswa) yang disiapkan oleh kampus atau apartemen mahasiswa yang direkomendasi oleh kampus tujuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: