Jurnalis Italia: Jose Mourinho Perpanjang Kontrak di AS Roma Hingga 2026

Jurnalis Italia: Jose Mourinho Perpanjang Kontrak di AS Roma Hingga 2026

Jose Mourinho-Tangkapan Layar Instagram @officiallasroma -

RADARTASIK.COM - Jurnalis Italia Stefano Salandin dari Tuttosport menyampaikan kabar Jose Mourinho perpanjang kontrak di AS Roma hingga 2026.

Menurutnya, pemilik Dan Friedkins cukup puas dengan kinerja The Special One dan memutuskan memberi Mourinho kontrak baru selama dua tahun.

“Pemilik telah memutuskan untuk terikat dengan Special One untuk waktu yang lama,” kata Salandin kepada Retesport.

“Saya mengetahui berita ini setelah serangkaian panggilan telepon sehubungan dengan jendela transfer Roma,” lanjutnya dikutip dari Romapress.

BACA JUGA:Perjalanan Tasik-Jakarta Aman Gunakan CitiLink, Salah Satu Alasannya Ini

Kontrak Mourinho saat ini akan berakhir pada tahun 2024 dan Salandin memastikan AS Roma akan mengumumkan perpanjangan masa tinggalnya dalam waktu dekat.

"Mourinho akan memperbarui kontraknya dengan Roma hingga 2026, pengumumannya diharapkan dalam waktu dekat," tambahnya.

Selain sang pelatih, Stephan El Shaarawy juga akan dipertahankan dan Giallorossi sudah menawarkan  gaji 2,5 juta euro pertahun untuknya.

El Shaarawy dikabarkan akan menandatangani kontrak barunya selama dua tahun dengan Giallorossi dalam beberapa hari mendatang sebelum pergi berlibur ke Ibiza.

BACA JUGA:Gemerlap, Skuad Persib 2023 Diisi 19 Pemain Berlabel Timnas Indonesia, Termasuk Pelatih dan Asisten Pelatihnya

Musim ini penampilan El Shaarawy cukup memuaskan Mourinho setelah mencetak 9 gol dan mengoleksi 4 assist di semua kompetisi.

Mourinho merasa kehadiran El Shaarawy cukup penting walaupun lebih sering datang dari bangku cadangan musim ini.

Sementara itu, AC Milan gagal mencuri Evan Ndicka dari tangan AS Roma karena mantan bek Frankfurt tersebut memilih dilatih Mourinho musim depan.

Sky Sport melaporkan AS Roma sedang mempersiapkan dokumen untuk menyelesaikan kepindahan Evan Ndicka dalam hitungan jam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: romapress