Tol Cisumdawu Ampuh Banget! Jalur Mudik Sumedang Lancarnya Super Pisan!

Tol Cisumdawu Ampuh Banget! Jalur Mudik Sumedang Lancarnya Super Pisan!

Tol Cisumdawu akan kena imbas contra flow dan one way di Tol Cipali mulai hari ini.--Ahamd Thea/Ist/Radarmajalengka.com--

SUMEDANG, RADARTASIK.COM - Beroperasinya Jalan Tol Cisumdawu berdampak sekali ke jalur mudik via Kota Sumedang.

Biasanya, sebelum Tol Cisumdawu dibangun jalur mudik Lebaran via Sumedang H-3 saja sejak dari Jatinangor sampai Cimalaka sangat padat.

Ada kalanya macetnya sampai mengunci dua arah. Sejak ada Tol Cisumdawu, Jalur mudik Sumedang tidak terasa ada arus mudik Lebaran. Beroperasinya Cisumdawu ampuh banget. 

Hal ini disampaikan Muhammad Taslim pemudik dari Bekasi. Jalur mudik Sumedang lancarnya super pisan. Sebelumnya, setiap mudik ke Sumedang H-3 Lebaran, harus menempuh waktu 5 jam perjalanan baru sampai rumah.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Arus Lalu Lintas Perbatasan Jabar-Jateng Lancar

“Kemarin lancar banget. Sampai ke rumah tidak ada macet-macetan. Paling pas Cikampek kita keluar lalu masuk dari Sadang  Purwakarta. Blas saja ke Bandung kosong. Sampai rumah cepat sekali,” tuturnya.

Kata pria yang akarab dipanggil Taslim ini, Tol Cisumdawu ampuh banget. Jadinya mudik tahun ini tidak lelah di jalan karena macet.

Barnas, juga pemudik dari kawasan Bekasi merasakan hal yang sama. H-3 pulang dari Bekasi menuju jalur mudik Sumedang. Tepatnya di daerah Serang, Kecamatan Cimalaka.

Barnas hanya merasakan macet di daerah tol Karawang karena pertemuan kendaraan dari MBZ yang turun di Karawang.

Lewat Karawang sampai Cileunyi lancar. Dari Cileunyi sampai pintu tol Cimalaka lancar sekali. Hanya menempuh waktu 15 menitan.

“Biasanya kalau lewat jalur lama dari Cileunyi ke Cimalaka 2 jam. Ini lewat Tol Cisumdawu hanya 15 menit sudah sampai. Jauh sekali beda waktunya,” jelas Barnas.

Barnas memilih keluar dari pintu tol Cimalaka. “Kalau ke Sumedang kan ada dua pintu keluar. Karapyak dan Cimalaka,” ujar lelaki yang sukses bisnis tahu Sumedang di tempat merantaunya Bekasi.

BACA JUGA:Bukan Muhammadiyah Para Ibu Ini Ikut Salat Idul Fitri di Lapang IPP Sumedang, Alasannya Ini

Memang ada perubahan yang sangat berbeda di jalur mudik lebaran yang melalui Sumedang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: