Kata Theo Hernandez Setelah AC Milan Singkirkan Tottenham: “Liga Champions Lebih Mudah Dihadapi”
Theo Hernandez-Tangkapan Layar Instagram AC Milan-
RADARTASIK.COM – AC Milan akhirnya lolos ke babak delapan besar lagi di Liga Champions sejak tahun 2011 dengan menahan imbang Tottenham 0-0 di London.
Hasil ini mengulangi prestasi musim 2011-2012 ketika AC Milan mengalahkan tim London utara lainnya, Arsenal di babak 16 besar.
Kata Theo Hernandez setelah AC Milan singkirkan Tottenham disampaikan di Milan TV dengan menyebut: “Liga Champions lebih mudah dihadapi jika kita fokus”.
Theo Hernandez percaya keberhasilan AC Milan menahan Tottenham terjadi karena penyelamatan Mike Maignan yang mematahkan peluang Harry Kane menjadi momen yang mengubah permainan.
BACA JUGA:Rating Pemain AC Milan Setelah Singkirkan Tottenham, Mike Maignan Jadi Pemain terbaik
Berbicara kepada Milan TV setelah pertandingan, Theo mengakui Tottenham adalah tim yang sulit dihadapi.
“Kami memainkan pertandingan yang sangat bagus. Tottenham adalah tim yang sulit dihadapi, tapi saya pikir kami bermain bagus,” kata Theo dikutip dari media Italia, SempreMilan.
“Yang penting kami sudah mencapai perempat final. Liga Champions lebih mudah dihadapi jika Anda selalu tetap fokus,” lanjutnya.
“Mike mematahkan peluang Kane mengubah permainan. Dan kami ingin berterima kasih kepada para penggemar,” ujarnya.
BACA JUGA:Rencana AC Milan Bangun Stadion Baru di La Muara Mendapat Tentangan Warga Lokal
Bek asal Perancis itu kemudian meminta rekan setimnya untuk bermain seperti di Eropa saat berlaga di Serie A.
“Kami tahu bermain di Liga Champions itu bagus, sekarang kami harus bekerja dengan baik dan melihat siapa yang akan kami hadapi di perempat final untuk maju,” ucapnya.
“Kami ingin mencapai puncak,” tekadnya.
“Di Serie A kami harus bermain seperti di Eropa, saya pikir kami bermain berbeda. Yang penting kita sudah lulus ujian,” harap Theo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sempremilan