Tottenham Hotspurs vs AC Milan: Rossoneri Kalah 3 Kali Saat Bermain di London

Tottenham Hotspurs vs AC Milan: Rossoneri Kalah 3 Kali Saat Bermain di London

Ilustrasi-Olah foto: radartasik-

RADARTASIK.COM - Jelang laga Tottenham Hotspurs vs AC Milan, terdapat fakta mengejutkan dalam tiga kunjungan terakhir melawan wakil Inggris, Rossoneri kalah 3 kali saat bermain di London.

AC Milan lima kali melawan Tottenham dalam sejarah mereka, dan anak asuh Pioli baru menang 1 kali melawan tim London utara tersebut.

Secara total, Tottenham menang 2 kali, sekali kalah dan 2 kali imbang melawan AC Milan dengan pertemuan pertama terjadi lebih dari 50 tahun lalu.

Dua pertemuan terakhir kedua tim sebelum leg pertama juga terjadi 12 tahun lalu.

BACA JUGA:Susunan Pemain Tottenham Hotspurs vs AC Milan: Adu Tajam Rafael Leao dan Son Heung-Min

Pada tahun 2011, Tottenham mengamankan kemenangan 1-0 di San Siro dan kemudian mempertahankan keunggulan agregat mereka di White Heart Lane. 

AC Milan berharap membalas dengan melakukan hal yang sama, tapi rasanya akan terjadi lebih banyak gol di leg kedua ini.

Di pertandingan terakhir, AC Milan menguasai permainan berkat gol awal Brahim Diaz danlayak mencetak lebih dari satu gol tambahan.

Dikutip dari SempreMilan, berikut data dan fakta Tottenham Hotspurs dan AC Milan di Eropa: 

BACA JUGA:Tottenham Hotspurs vs AC Milan: Maignan Siap Tampil, Rafael Leao Senjata Andalan Pioli

- Kekalahan 1-0 Tottenham di leg pertama merupakan kekalahan pertama mereka dalam lima pertemuan dengan AC Milan sebelumnya (Menang 2, imbang 2) di semua kompetisi Eropa. 

- Dua pertandingan kandang sebelumnya melawan AC Milan berakhir dengan skor 2-1 (April 1972) dan 0-0 (Maret 2011).

- AC Milan hanya pernah memenangkan satu dari 21 pertandingan tandang mereka melawan tim Inggris di semua kompetisi Eropa (imbang 7, kalah 13). Satu-satunya kemenangan Rossoneri terjadi saat mengalahkan Manchester United 1-0 di Old Trafford pada Februari 2005. 

- AC Milan kalah dalam tiga kunjungan terakhir mereka ke London dan kebobolan 9 kali dan hanya mencetak 1 gol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sempremilan