Kemeriahan Sedunia 5 MI Persis Cempakawarna Berlanjut

Kemeriahan Sedunia 5 MI Persis Cempakawarna Berlanjut

Perwakilan Orang Tua Siswa, Enan Suherlan menerima plakat dari MI Persis Cempakawarna saat event Sedunia 5, Minggu 29 Januari 2023.- Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Madrasah Ibtidaiyah (MI) Cempakawarna Kota Tasikmalaya kembali menggelar Semarak Edukasi dan Seni Anak (Sedunia) 5 di MI Kampus 2 Cempakawarna, Minggu 29 Januari 2023.

Kemeriahan Sedunia 5 MI Persis Cempakawarna berlanjut di hari kedua yang diisi dengan bazar, seminar parenting, dan berbagai perlombaan seperti tahfidz Quran, futsal serta mewarnai. 

"Sedunia 5 ini adalah Seramak Edukasi dan Seni Anak. Ini event tahunan yang ke-5 kami helat," ujar Ketua Pelaksana Sedunia 5, Fauzi Rahmanul Hakim.

"Event ini Alhamdulillah dihelat 2 hari dari kemarin Sabtu hingga Ahad, 28-29 Januari 2023," sambungnya.

BACA JUGA:TERUNGKAP! Biaya Perjalanan Dinas Puluhan Triliun di Program Pengentasan Kemiskinan Rp 500 Triliun

Terang dia, puncak acara mengumpulkan para pelajar dari 24 RA dan TK se-Kota Tasikmalaya untuk mengikuti perlombaan mewarnai, tahfidz Alquran dan futsal.

"Kita berharap dari event ini memunculkan kompetisi-kompetisi lainnya dan menebarkan kebahagiaan bersama anak-anak pelajar. Insya Allah event ini akan terus diselenggarakan setiap setahun sekali," terangnya.


Madrasah Ibtidaiyah (MI) Cempakawarna Kota Tasikmalaya menggelar Semarak Edukasi dan Seni Anak (Sedunia) 5 di MI Kampus 2 Cempakawarna, Minggu 29 Januari 2023.- Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id

Perwakilan orang tua murid, Enan Suherlan menuturkan, pihaknya sebagai orang tua murid di MI Persis Cempakawarna sangat mengapresiasi dan bahagia dengan Sedunia 5, Seramak Edukasi dan Seni Anak.

"Kami bisa bersilaturahmi dan berkolaborasi dengan orang tua murid melalui kegiatan ini," tuturnya.

BACA JUGA:Luis Milla di Mata Legenda Persib, Pelatih Jenius, Telah Memberikan Bukti Nyata: 12 Laga Tak Pernah Kalah

Pria yang juga Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya ini menambahkan, event tersebut bisa sukses dihelat karena adanya kolaborasi antara pihak sekolah dengan para orang tua siswa. 

"Sehingga bazar ini turut serta dimeriahkan orang tua murid karena dorongan anak-anaknya untuk berpartisipasi," tambahnya.

Jelas Enan yang juga politisi PAN ini, terkait dengan perlombaan hal yang sama dengan RA dan sederajat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: