Ingat! Jadwal Pencairan THR ASN 2023 Bisa Lebih Cepat, Cek di Sini Aturannya

Ingat! Jadwal Pencairan THR ASN 2023 Bisa Lebih Cepat, Cek di Sini Aturannya

Jadwal pencairan THR ASN 2023 bisa lebih cepat atau lebih lambat.-Ruslan/Radartasik.com-

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Perlu diingat! Jadwal pencairan THR ASN 2023 bisa lebih cepat atau lebih lambat.

Pasalnya, peraturan pemerintah membuka peluang jadwal pencairan THR ASN 2023 bisa lebih cepat atau lebih lambat.

Peluang jadwal pencairan THR ASN 2023 bisa lebih cepat atau lebih lambat termaktub dalam Pasal 11 Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 16 Tahun 2022.

PP itu berisi tentang pemberian tunjangan hari raya (THR) dan gaji ketiga belas kepada aparatur negara, pensiunan, penerima pensiun, dan penerima tunjangan tahun 2022.

BACA JUGA: Hore! Ini Jadwal Pencairan THR dan Gaji 13 Tahun 2023, Diperkirakan Naik, Ayo Cek di Sini

Dalam Pasal 11 PP Nomor 16 Tahun 2022 disebutkan bahwa Tunjangan Hari Raya dibayarkan paling cepat 10 hari kerja sebelum tanggal Hari Raya.

Namun masih dalam pasal itu juga disebutkan bahwa Tunjangan Hari Raya belum dapat dibayarkan, Tunjangan Hari Raya dapat dibayarkan setelah tanggal Hari Raya.

Seperti diberitakan sebelumnya, anggaran THR dan Gaji 13 tahun 2023 telah diusulkan oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI.

Dan, berdasarkan informasi yang berkembang dikabarkan jadwal pencairan gaji 13 tahun 2023 pada April 2023.

BACA JUGA: Mantap! Data dan Fakta Pencairan THR dan Gaji 13 Tahun 2023, Pemerintah Siapkan Anggarannya…

Jadwal pencairan Gaji 13 tahun 2023 sama dengan tahun sebelumnya sesuai dengan PP Nomor 16 Tahun 2022.

Kemungkinan jadwal pencairan THR dan gaji 13 untuk ASN tahun 2023 masih akan sama dengan tahun sebelumnya.

Pemberian THR akan diberikan sebelum Hari Raya Idul Fitri dengan jumlah satu kali gaji pokok.

Gaji Pokok ASN

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: