Penghuni Rumah Singgah Manonjaya Meninggal, Sebelumnya Kecelakaan di Ciawi

Penghuni Rumah Singgah Manonjaya Meninggal, Sebelumnya Kecelakaan di Ciawi

Jasad penghuni Rumah Singgah Manonjaya dievakuasi pada Rabu 9 November 2022.-Dok. Radartasik.com-

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Seorang penghuni Rumah Singgah Manonjaya meninggal dunia pada Rabu 9 November 2022 pagi.

Kapolsek Manonjaya AKP Endang Wijaya membenarkan seorang penghuni Rumah Singgah Manonjaya meninggal dunia.

”Awalnya, kami tadi pagi sekira jam 07.00 WIB menerima laporan adanya orang tanpa identitas meninggal dunia ketika sedang dirawat di Rumah Singgah,” paparnya, sore tadi.

Mendapat informasi itu, pihaknya bergegas menuju lokasi kejadian dan menghubungi tim Inafis Polres Tasikmalaya Kota.

BACA JUGA: Mayat Pria Tangan Diborgol Ternyata Warga Kabupaten Pangandaran

”Setelah diperiksa jasad pria itu berdasarkan penjelasan dari tim medis Puskesmas Manonjaya dr Rani Sopani, korban meninggal dunia akibat infeksi dan luka bakar,” terangnya.

Dia menjabarkan berdasarkan keterangan para saksi di lokasi kejadian, sekitar jam 07.00 WIB, mereka mengetahui korban telah meninggal dunia ketika sedang di dalam kamar rumah singgah.

”Saat itu korban belum diketahui identitasnya diduga gelandangan atau anak punk,” ungkap kapolsek. 

Korban masuk ke rumah singgah pada Selasa 8 November 2022 jam 17.00 WIB dalam kondisi menderita luka di bagian kepala, bagian kaki dan luka bakar bagian punggung.

BACA JUGA: Lagi, 4 Obat Sirup Ditarik dari Pasaran Karena Mengandung Etilen Glikol

Dia menambahkan korban merupakan titipan dari Dinsos Kabupaten Tasikmalaya. Sebelumnya, korban mengalami kecelakaan di Kecamatan Ciawi pada Rabu 2 November 2022.

”Kemudian saat itu korban dibawa ke Rumah Sakit SMC Singaparna dan dirawat di sana. Karena korban tidak ada identitas dan tidak ada yang bertanggung jawab, kemudian oleh pihak rumah sakit diserahkan ke Dinsos lalu dititipakan di Rumah Singgah,” tambahnya.

Dia menjelaskan berdasarkan keterangan tim medis Puskesmas Manonjaya, korban meninggal dunia diduga akibat infeksi luka pada tubuhnya usai kecelakaan di Ciawi.

Saat ini jasad pria tersebut telah teridentifikasi oleh Tim Inafis. Korban adalah atas nama Eris Hidayat. Usia 27 tahun. Warga Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: