Polisi Ungkap Kronologi Penemuan Jasad Nenek Warga Cibeureum Ngambang di Kolam Ikan
Tim Inafis, Polsek Cibeureum dan BPBD saat mengevakuasi jasad nenek warga Cibeureum ngambang di kolam ikan, Minggu 06 November 2022. -Istimewa-radartasik.disway.id
TASIKMALATA, RADARTASIK.COM – Warga Kampung Cikawung, Kelurahan Awipari, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Minggu 06 November 2022 pagi, dihebohkan dengan ditemukannya jasad nenek warga Cibeureum ngambang di kolam ikan.
Kapolsek Cibeureum, Polres Tasikmalaya Kota, Akp Yusuf Setyanto SH membenarkan adanya penemuan jasad nenek warga Cibeureum yang ngambang di kolam ikan warga.
Kata dia, jasad perempuan renta itu ditemukan warga sekira pukul 09.45 WIB sudah ngambang di kolam ikan.
"Ya benar tadi ditemukan jasad nenek di kolam ikan warga," paparnya, Minggu sore.
Kapolsek menyebutkan, identitas korban adalah Sukanah (67), yang sehari-hari berjualan. Korban tercatat sebagai warga Kampung Cikawung, Kelurahan Awipari, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya.
"Saat ditemukan di kolam ikan, korban menggunakan kaos dan celana kolor pendek warna cream serta kerudung warna merah," terangnya.
Dia menambahkan, kronologi penemuan korban mulanya saat saksi melintasi jalan di sekitar kolam ikan.
Saksi, kata dia, saat itu melihat korban dengan posisi tengah berguling-guling.
BACA JUGA:Dilempar Batu Orang Tak Dikenal, Kaca Rumah Warga Tamansari Pecah
Saksi mengira korban sedang mandi. Namun lantaran posisi korban tidak menggunakan celana, sehingga saksi akhirnya berlalu begitu saja untuk menuju pondok.
Kemudian saksi pada pukul 09.45 WIB, bersama saksi lainnya kembali melintasi lokasi tempat korban di kolam. Saksi kaget, kala itu melihat korban sudah dalam posisi terlentang.
"Kemudian saksi memberitahukan temuannya tersebut ke warga sekitar lokasi bahwa ada seseorang yang mengapung di kolam ikan," tambahnya.
Informasi ini pun sampai ke polisi, sehingga tak lama berselang Tim Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Inafis) Polres Tasikmalaya Kota dan piket fungsi serta BPBD Kota Tasikmalaya menuju lokasi kejadian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: