Kenalin Nih Redmi A1, Smartphone Entry Level dengan Kapasitas Baterai Besar dan Dual Kamera

Kenalin Nih Redmi A1, Smartphone Entry Level dengan Kapasitas Baterai Besar dan Dual Kamera

Redmi A1, smartphone entry level yang memiliki banyak keunggulan dibandingkan pesaingnya. Foto: istimewa/jpnn--

JAKARTA,RADARTASIK.COM - Xiaomi Indonesia baru-baru ini meluncurkan smartphone terbaru yang menyasar pengguna baru atau entry level, yaitu Redmi A1

Menariknya kendati masuk kategori ponsel entry level, Redmi A1 tersebut hadir dengan berbagai teknologi dan fitur yang terbilang tidak murahan. 

Misalnya untuk kapasitas baterainya ponsel ini hadir dengan kapasitas baterai besar yaitu 5.000mAh yang sanggup melayani penggunanya beraktivitas dengan gawainya seharian. 

Selain itu, smartphone ini juga sudah didukung dengan penyematan teknologi 10W fast charging dan 10W in-box charger dalam paket penjualannya. 

BACA JUGA: Solusi Sanitasi Bersih dari Almadinah Lewat Pembiayaan Air Sanitasi Syariah dan Mikro Perumahan Syariah

BACA JUGA: BPS Sebut Inflasi Oktober 2022 Capai 5,71 Persen, Sektor Transportasi Jadi Penyumbang Terbesar

Tak  kalah menariknya,  untuk pacunya Redmi A1 ini didukung prosesor octa-core yang bekerja dalam jaringan 4G dengan kecepatan hingga 2.0 GHz, plus dukungan teknolog memori LPDDR4X + eMMC 5.1 dengan teknologi ekspansi RAM. 

Juga tidak kalah pentingnya, ponsel entry level Xiaomi itu bisa memuat hingga dua SIM Card secara bersamaan, plus dilengkapi dengan slot microSD berkapasitas 1TB. 

Sehingga nantinya konsumen tidak perlu khawatir akan ruang penyimpanan galeri yang terbatas secara internal.

Kemudian  Redmi A1 juga memiliki layar seluas 6,52 inci plus  full screen. 

BACA JUGA: Waduh, Oknum Bidan dan Perawat Honorer Diduga Mesum di Puskesmas, Digerebek Warga Tanpa Busana

BACA JUGA: Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum Menjenguk Asisten Rumah Tangga yang Disekap dan Disiksa Majikannya

Selain itu ponsel ini juga dibekali dengan dual kamera . Kamera depan hadir dengan 8 MP, sedangkan utama depan sebesar 5 MP dan sudah dilengkapi dengan teknologi AI. 

"Dengan fitur tersebut Redmi A1 dapat menghasilkan foto yang berkualitas, ditambah sudah dilengkapi dengan beberapa mode kamera yang dapat dipilih sesuai dengan keinginan," ujar Manish Dang, Direktur Xiaomi Technologi Indonesia dalam peluncurannya di Jakarta akhir pekan lalu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn/antara