Stefano Pioli: Pemain Baru AC Milan Sudah Beradaptasi dan Siap Membuat Perubahan

Stefano Pioli: Pemain Baru AC Milan Sudah Beradaptasi dan Siap Membuat Perubahan

Stefano Pioli--Twitter

RADARTASIK.COM - Stefano Pioli menyebut pemain baru AC Milan sudah beradaptasi dan siap membuat perubahan setelah menekuk Verona 3-2.

Melawan Verona, pemain baru AC Milan, Yacine Adli diberikan start pertamanya setelah tiga kali tampil sebagai pemain pengganti.

“Itu bukan pertandingan yang mudah bagi Adli, karena tidak ada ruang, penjagaan Verona hampir di seluruh lapangan. Itu juga merupakan start pertamanya, jadi akan ada beberapa kesulitan yang diharapkan,” ulas Stefano Pioli.

Sementara Divock Origi, pemain baru AC Milan lainnya baru masuk di babak kedua dan sudah beradaptasi dengan permainan Rossoneri.

BACA JUGA:Napoli 3 vs Bologna 2: Luciano Spalletti Bawa Napoli Raih 10 Kemenangan Beruntun

“Saya menyukai Origi, dia akhirnya bisa mengatasi cedera yang dideritanya pada akhir musim lalu, karena sejak saat itu dia merasa ragu dan takut, tetapi dia tampaknya telah menghilangkannya sekarang,” kata Stefano Pioli.

Stefano Pioli lalu mengungkapkan bagaimana pemain baru AC Milan sudah beradaptasi dan siap membuat perubahan terutama memasuki minggu tanpa pertandingan karena jeda Piala Dunia Qatar.

“Mengenai Malick Thiaw, Dest, Vranckx, jangan lupa mereka baru tiba beberapa bulan lalu di liga yang benar-benar baru. Saya yakin mereka akan segera siap, karena mereka membutuhkan sedikit waktu untuk beradaptasi,” akunya.

“Memang benar, saya suka apa yang dikatakan pemain saya. Kami harus kompetitif untuk posisi teratas, itu berarti memenangkan banyak pertandingan dan mengumpulkan banyak poin di setiap arena,” ucap Pioli kepada DAZN.

BACA JUGA:Verona 1 vs AC Milan 2: Sandro Tonali Cetak Gol Penentu Kemenangan Saat Mau Digantikan Junior Messias

AC Milan naik ke posisi ketiga setelah mengalahkan Bologna, hasil ini menjaga peluang Rossoneri untuk merebut scudetto musim ini.

“Itu adalah awal yang baik, kami hampir unggul 2-0 dan mengendalikan permainan, tetapi kemudian ada situasi yang tidak menguntungkan dan kami kehilangan bentuk, kami membuat terlalu banyak kesalahan, tim terbelah menjadi dua dan meninggalkan ruang besar untuk Verona,” terangnya.

“Namun, kami kembali ke jalur dan memiliki talenta individu yang dapat menciptakan peluang entah dari mana, misalnya umpan Rebic ke Tonali,” tutur Stefano Pioli.

AC Milan mengalami krisis cedera karena pemain inti mulai mulai mengalami kelelahan, kehadiran pemain baru AC Milan diharapkan dapat membawa kembali energi yang hilang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: football italia