Simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer, Persiapkan Anak Supaya Lancar dan Tidak Kaku

Simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer, Persiapkan Anak Supaya Lancar dan Tidak Kaku

Sejumlah siswa di SDN Tugu mengikuti latihan penggunaan komputer dan laptop untuk menghadapi ANBK.-Foto:tangkapanlayar/e-paperradartsikmalaya-

KOTA TASIK, RADARTASIK.COM -  Simulasi dalam menghadapi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) mulai digencarkan.

Seperti yang dilakukan oleh SDN Tugu Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya yang menggelar simulasi pada Rabu 5 Oktober 2022.

Kepala SDN 4  Tugu Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya  Caswita menjelaskan bahwa di sekolahnya yang akan ikut ANBK sebanyak  27 orang dari kelas 5.  

Pihaknya saat ini terus menggiatkan latihan kepada muridnya sejak Senin sampai Kamis.

BACA JUGA:Pengumuman untuk semua SD dan SMP di Indonesia, Ini Lho Aturan Baru Seragam Sekolah

”Karena ingin anak-anak saat ANBK lebih paham dan lancar tidak kaku atau grogi,” paparnya.

Peserta ANBK, sambung ia, harus benar-benar memahami cara menggunakan laptop. Kalau dengan latihan rutin pakai leptop agar siswa terbiasa mengerjakan soal-soal dari aplikasi yang sudah ditentukan oleh Kemendikbud.

”Jadi sekarang ini pelajar harus benar-benar mengikuti era digitalisasi. Karena sekarang kan harus mengikuti zaman, kalau ujian pakai laptop,” katanya.

Simulasi yang diikuti oleh anak-anak dari kelas 5 ini terlihat menyenangkan.

BACA JUGA:Membentuk Karakter Anak lewat FTBI, Cecep : Berharap Siswa Dapat Membaca Menulis Berbicara dengan Bahasa Sunda

Anak-anak begitu antusias menggunakan perangkat komputer dan laptop saat berlatih. Sehingga diharapkan anak tidk kaku dan tidak grogi saat nanti pelaksanaan asesmen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: