Trio Persib Dipanggil Shin Tae Yong Panggil untuk Hadapi Laga Indonesia vs Curacao

Trio Persib Dipanggil Shin Tae Yong Panggil untuk Hadapi Laga Indonesia vs Curacao

Trio Persib yaitu Rachmat Irianto, Marc Klok dan Ricky Kambuaya dipanggil pelatih Shin Tae Yong untuk melawan timnas Curacao. Foto: Instagram/offisial Persib--

JAKARTA, RADARTASIK.COM — Sebanyak 23 pemain dipanggil pelatih Shin Tae Yong untuk mengikuti laga Fifa Matchday melawan Curacao. Tiga diantaranya adalah pemain Persib; Marc Klok, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya.  

Mereka disiapkan untuk laga menghadapi Timnas Indonesia Vs Curacao di Stadion Gelora Bandung Lautan Api dan Stadion Pakansari Bogor.

Laga perdana Timnas Indonesia Vs Curacao akan digelar pada 24 September 2022 dan laga berikutnya pada 27 September 2022.

Mochamad Iriawan, Ketua Umum PSSI mengatakan para pemain yang dipanggil harus bermain dengan performa yang terbaik.

BACA JUGA: Tega Bener, Rentenir Robohkan Rumah di Banyuresmi Garut, Lantaran Telat Bayar Utang Rp1,3 Juta

"Sebanyak 23 pemain timnas Indonesia yang dipanggil merupakan pilihan dari pelatih Shin Tae-yong" Kata Iriawan.

Para pemain ini akan direncanakan berkumpul secepat mungkin setelah Shin Tae Yong usai mendampingi Timnas Indonesia U-20.

"Direncanakan para pemain akan berkumpul pada Senin (19/9) mendatang di Bandung,” Tambahnya.

Pemanggilan ini sebagian besar masih diisi pemain yang sudah langganan Timnas Indonesia seperti Nadeo Argawinata, Ricky Kambuaya, Fachruddin Aryanto, dan lain-lain.

BACA JUGA: Bawaslu Jawa Barat: Kaum Perempuan Bisa Mencegah Kecurangan Pemilu

Pemain yang sedang berkiprah di luar negeri juga dipanggil oleh Shin Tae Yong yakni Asnawi Bahar, Elkan Baggott, Egy Maulana, Saddil Ramdani, Witan Sulaeman dan Pratama Arhan.

Selain itu ada juga pemain yang melakukan debutnya bersama Timnas Indonesia seperti, Muhammad Ramadhan, Muhammad Ferarri dan Cahya Supriyadi.

Sedangkan Dendi Sulistyawan, Yakob Sayuri dan Muhammad Rafli kembali dipanggil untuk Fifa Matchday 24 dan 27 September 2022.

BACA JUGA: Dirawat 6 Jam, Mahasisiwi yang Lompat dari Lantai 6 Gedung USM Semarang Meninggal

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id