Ada 26.236 Pengangguran, Kota Tasikmalaya Miskin Lapangan Kerja

Ada 26.236 Pengangguran, Kota Tasikmalaya Miskin Lapangan Kerja

Ingin Mencari Kerja, Berikut Skills Yang Dibutuhkan Perusahaan 2023-Firgiawan/Radar Tasikmalaya-

BACA JUGA: Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemilu 2024, Disabilitas di Ciamis Harus Dapat Sosialisasi

Sementara itu seorang pencaker Deris Hidayat (23) yang merupakan lulusan SMK mengaku saat ini mencari pekerjaan bagi lulusan SMK sendiri terbilang sulit, apalagi di Kota Tasikmalaya yang terbilang sedikit lapangan pekerjaan. 

“Bagi saya, yang hanya lulusan SMK mencari pekerjaan di Kota Tasikmalaya itu cukup sulit, apalagi pada saat pandemi, saat saya melamar sering dapat penolakan,” keluhnya.

Menurutnya dikala pandemi, semakin sulit saja peluang untuk bekerja. Bahkan rekan sejawatnya yang sudah bekerja pun banyak yang dirumahkan dan kini kembali ke kampung halaman. 

“Yang sudah di luar daerah, di Jabodetabek khususnya banyak yang pulang kena pemberhentian karena pandemi, di sini juga belum tentu banyak peluang kerja untuk lulusan seusia kami yang relevan dengan jurusan,” tutur Deris. 

Tidak hanya lulusan SMK, sulitnya mencari pekerjaan pun dirasakan alumnus perguruan tinggi. 

Popy Lasmiati (22), lulusan Universitas Siliwangi mengungkapkan mencari pekerjaan tidaklah mudah, khususnya di Kota Tasikmalaya. Banyaknya peluang bekerja justru berdatangan dari luar kota, sementara di Kota Resik relatif terbatas dan kuota penerimaan tidak begitu besar. 

“Kalau di Kota Tasikmlaya sendiri sebenarnya ada banyak lowongan, hanya kebutuhannya tidak sebanyak di daerah-daerah yang lebih maju. Mungkin karena masih daerah berkembang dan industri belum masif di sini, mudah-mudahan adanya jobfair saya bisa dapat kerja di Tasik,” harapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: