Ini Progres Jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap Saat Ini, Wabup Tasikmalaya Berharap Cepat Selesai

Ini Progres Jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap Saat Ini, Wabup Tasikmalaya Berharap Cepat Selesai

Wakil Bupati Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin (CNY) menyampaikan progres Jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci). Foto: ujang nandar / radartasik.com--

Perkembangan pembangunan Jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci) dibeberkan Wakil Gubernur Jawa Barat, H Uu Ruzhanul Ulum.

Menurut Uu Ruzhanul Ulum, pembangunan Jalan Tol Gedebage, Garut, Tasik Cilacap (Getaci) masih terus dilaksanakan sesuai rencana awal. 

BACA JUGA: Terjadi Ledakan Kecil Sebelum 7 Pekerja Tiang Seluler Tersengat Listrik di Cibeureum, Tasik

"Itu sedang dilaksanakan terus," kata Uu Ruzhanul Ulum usai menghadiri dan memberikan Sambutan pada Acara Jabar Ngabret Digital bagi Kader Posyandu di Islamic Center Kabupaten Tasikmalaya, Selasa 2 Juli 2022.

Sesuai rencana awal, Jalan Tol Getaci, kata Uu Ruzhanul Ulum, pembangunan tahap awal pembangunannya sampai Garut dan selanjutnya Tasikmalaya. 

BACA JUGA: Hasil Drawing Liga Champions: Wow! Bayern Munchen, Barcelona, dan Inter Milan Berada di Satu Grup

"Kan hingga hari ini pembangunannya sampai Kabupaten Garut. Mudah-mudahan cepat selesai," kata Uu Ruzhanul Ulum.

Uu Ruzhanul Ulum berharap, pembangunan Jalan Tol Getaci terus mendapatkan dukungan dari masyarakat, sehingga cepat selesai. 

"Saya harap dukungan semua pihak agar cepat selesai. Sehingga dukungan itu dibutuhkan" harap Uu Ruzhanul Ulum.

BACA JUGA: Ferdy Sambo Dipecat, Berikut ini Nama-Nama 15 Saksi Dalam Sidang Etik Tersebut

Jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya Cilacap (Getaci) akan dimulai 2022. Jalan tol sepanjang 206,65 kilometer itu akan menjadi yang terpanjang di Indonesia.

Di dalam konsorsium itu PT Jasa Marga  Persero Tbk bermitra dengan PT Daya Mulya Turangga, Gama Grup, PT Jasa Sarana, PT Waskita Karya Persero Tbk, PT PP Persero Tbk dan PT Wijaya Karya Persero Tbk. Mereka membentuk PT Jasamarga Gedebage Cilacap (JGC).

BACA JUGA: Dipecat dari Polri, Ferdy Sambo Ajukan Banding, Diberi Waktu 3 Hari Secara Tertulis

Direktur Utama PT JGC, Jo Mancelly menyampaikan ke depannya PT JGC selaku pengelola Jalan Tol Getaci akan terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk mempercepat penyelenggaraan pembangunan Jalan Tol Getaci.

“Hal ini termasuk pembebasan lahan yang sesuai dengan target waktu yang telah ditetapkan sebelumnya, sehingga secara konstruksi untuk pembangunan Tahap 1 dapat dilakukan di akhir tahun 2022,” kata Jo Mancelly beberapa waktu lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: