Gelar Perkara Kecelakaan Maut Rancabango Akan Digelar Hari Ini, Berikut Ini Status Sopir Truk Fuso
Kanit Kamseltibcarlantas Polres Tasikmalaya Kota, Ipda Ipan Faisal saat mengevakuasi korban kecelakaan lalu lintas di pertigaan Letnan Harun, Selasa 02 Agustus 2022. -Istimewa-radartasik.disway.id
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Kecelakaan maut di Stopan Rancabango, Kota Tasikmalaya, Selasa 02 Agustus 2022 masih diselidiki polisi.
Kanit Gakum Satlantas Polres Tasikmalaya Kota, Zezen Zaenal M mengatakan, sopir truk fuso bernopol Z 8456 LF, Aef Saefudin (32) masih menjalani pemeriksaan.
"Status sopir truk masih saksi,” ujarnya dihubungi melalui ponselnya, Rabu 03 Agustus 2022.
“Pemeriksaan belum selesai dan kita belum gelar perkara. Rencananya hari ini kita akan gelar perkarakan," singkatnya.
Sopir truk fuso Z 8456 LF, Aef Saefudin adalah warga Mangunreja, Kabupaten Tasikmalaya.
Saat kejadian, truk yang dikemudikannya mengangkut snack. Makanan ringan.
BACA JUGA: Ini Tentang Sopir Truk Fuso Kecelakaan Maut Rancabango, Saat Kecelakaan Sedang Mengangkut Snack
Salah seorang saksi kecelakaan maut di Rancabango itu, Aep Hendi (42), warga sekitar lokasi kejadian, menilai keputusan sang sopir mengarahkan stir truknya ke arah kiri sudah tepat.
"Karena kalau diarahkan stirnya ke kanan bisa lebih parah kang,” ujarnya.
“Karena (di kanan jalan) banyak mobil dan motor di arah kanan saat stopan menyala merah kemarin ketika kejadian," tuturnya.
Sehingga, saat itu ban kiri truk menaiki trotoar. Laju truk pun menjadi pelan ketika bagian kiri truk tersangkut beberapa papan reklame.
Truk fuso bernopol Z 8456 LF yang dikemudikan Aef Saefudin (32) menabrak 2 motor dan sepeda di Jalan Letnan Harun, stopan Rancabango, Kecamatan Bungursari, Selasa 02 Agustus 2022.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: