Setelah Penataan Pedestrian, Taman Kota Akan Dipercantik
Ikon bertuliskan Tasikmalaya di area taman kota, menjadi salah satu khas ikonik di area tersebut. -firgiawan/radar tasikmalaya-
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tasikmalaya akan melakukan pembenahan di Taman Kota.
Hal itu guna menunjang dan meningkatkan daya tarik ikon Kota Resik setelah penataan kawasan pedestrian Jalan HZ Mustofa dan Cihideung.
Secara geografis, kawasan pedestrian yang sedang dikerjakan pemkot berdampingan langsung dengan Taman Kota.
BACA JUGA:Simak! Giliran Dewan Beri Solusi untuk Honorer Nakes dan Non-nakes Kota Tasikmalaya
Kedua tempat itu akan menjadi satu rangkaian kawasan ikonik Kota Tasikmalaya.
Kepala DLH Kota Tasikmalaya H Deni Diyana mengakui ke depannya Taman Kota dan Pedestrian HZ Mustofa serta Cihideung akan saling menunjang.
Maka dari itu pihaknya pun menilai perlu melakukan pembenahan.
BACA JUGA:Kepala BKPSDM Beri Penjelasan Soal Nasib Honorer Tenaga Kesehatan di Kota Tasikmalaya
“Kita akan lakukan pembenahan,” kata Deni.
Namun pembenahan yang dimaksud lebih kepada pemeliharaan dan penambahan hiasan. Supaya bisa meningkatkan daya tarik untuk dikunjungi masyarakat.
“Seperti di alun-alun, kita bisa pasang lampu-lampu hias agar Taman Kota lebih menarik,” harapnya.
BACA JUGA:1.300 Tenaga Kesehatan di Kota Tasikmalaya Minta Diangkat Jadi PPPK, Ingin Kedepankan Afirmasi
Untuk air mancur, operasionalnya diakui terhenti sejak pandemi karena Taman Kota sempat ditutup untuk publik.
Namun pihaknya belum bisa memastikan kapan air mancur itu akan kembali dioperasikan lagi. “Kita juga perlu mengecek lagi kondisinya,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: