Masih Kekurangan 5.000 Pendidik SD, Bupati Tasik Sudah Ajukan Penambahan Pegawai kepada Presiden

Masih Kekurangan 5.000 Pendidik SD, Bupati Tasik Sudah Ajukan Penambahan Pegawai kepada Presiden

TASIKTenaga pendidik Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten masih kekurangan. Saat ini kebutuhan tenaga pendidik di Kabupaten Tasikmalaya sebanyak 4.000-5.000 tenaga pendidik.

Bupati Tasikmalaya H Ade Sugianto mengatakan, saat ini Kabupaten Tasikmalaya masih membutuhkan banyak pegawai khususnya untuk tenaga kependidikan di sekolah dasar (SD), masih kekurangan 4.000- 5.000 tenaga. 

"Itu dari kurang lebih 9.000 guru SD yang sudah ada masih kekurangan 4.000-5.000 pegawai," kata Ade Sugianto kepada wartawan suai melantik CPNS dan PPPK di halaman Gedung Bupati Tasikmalaya, Kamis (31/3/2022).

Untuk memenuhi kekurangan itu, pemerintah daerah telah mengajukan penambahan pegawai kepada Presiden Joko Widodo melalui Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) agar daerah memiliki kewenangan untuk menentukan kriteria dalam mengangkat pegawai. 

"Supaya saya kita bisa menghargai mengapresiasi mereka yang telah berjasa, sekaligus solusi permasalahan para sukwan saat ini yang jumlahnya ribuan di Tasikmalaya dan belum terakomodir," jelas Ade Sugianto.

Ribuan sukwan saat ini yang belum terakomodir itu nantinya bisa terakomodir bila ada kriteria khusus. Apalagi selama ini Pegawai Pemerintah Perjanjian Kontrak (PPPK) berdasarkan kuota kebutuhan daerah yang diberikan gaji dari pemerintah daerah juga. "Sehingga eloknya untuk kriteria itu diserahkan kepada pemerintah daerah," kata Ade Sugianto.

Untuk permasalahan kepanitiaan perekrutan sendiri, kata dia, tidak menjadi permasalahan walaupun dilaksanakan oleh pemerintah pusat.  "Tetapi materi dalam proses seleksi ada muatan-muatan lokal, ada penilaian khusus, terhadap mereka yang sudah mengabdikan diri, mulai dari 5 tahun, 10 tahun bahkan ada yang sudah 20 tahun," kata orang pertama di Kabupaten Tasikmalaya ini.

Bahkan yang dilantik menjadi PPPK saat ini, kata dia, masa pensiunnya ada yang kurang dari dua tahun. 

"Nah ini harus kita apresiasi, agar pengabdian menjadi sebuah penghargaan dari pemerintah," kata Bupati.

Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya, Kamis (31/3/2022), melantik 89 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan sebanyak 89 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) non guru dan PPPK guru tahap I, sebanyak 590 pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya. 

Pada momentum pelantikan kali ini dihadirkan para orang tuanya untuk kebersamaan. Tentunya bagi semua yang dilantik saat ini bisa menjadi aparatur yang memiliki jiwa pengabdian termasuk bukan hanya bekerja. "Tentunya bisa mengabdikan dirinya kepada negara dan masyarkat," kata dia. (ujang nandar/radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: