Siswa SMKN Bantarkalong Juara 1 Jabar, Lestarikan Kesenian Sunda Lewat Stand-Up Comedy

Siswa SMKN Bantarkalong Juara 1 Jabar, Lestarikan Kesenian Sunda Lewat Stand-Up Comedy

radartasik.com, RADAR TASIK - Siswa kelas XII Jurusan Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran (OTKP) SMKN Bantarkalong Sely Indriyani berhasil meraih juara satu Lomba Stand Up Comedy Basa Sunda bertajuk Ngabodor Cerdas (Bodas) 2022 dari Dinas Pendidikan Jawa Barat.


Piala Gubernur Ngaeling Bahasa Indung tersebut diterimanya setelah melewati tahap audisi secara online 28 Februari- 3 Maret 2022 dengan mengirim video dengan karakter “Ceu Haji”. Lalu dinyatakan lolos dan tampil dalam babak final secara luring dengan karakter yang sama yakni Ceu Haji ditambah roasting/menghumorkan sosok Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat H Dedi Supandi SSTP MSi yang digelar di Komplek Sport Jabar Arcamanik, Minggu (13/3/2022).

Kata Sely, ia sudah sejak kecil tertarik pada dunia kesenian. Itu mulai jenjang Taman Kanak-Kanak. Lalu lebih menekuni lagi agar dapat mengembangkan bakat saat duduk di bangku kelas tiga SDN 2 Karanunggal dengan mengikuti Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) yakni jaipong.

“Berlanjut dengan mengikuti kompetisi lainnya yakni sains, tilawatil Qur'an dan pupuh. Mengikuti semua itu, bukan atas dipilih tetapi saya yang mengajukan diri,” kata perempuan kelahiran Tasikmalaya, 12 Agustus 2003.

Saat di MTsN 3 Tasikmalaya, dia juga sering mengikuti Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah (Aksioma) dengan solo vokal.

Berlanjut, waktu di SMKN Bantarkalong. Di sana dia pun aktif, seperti mengikuti OSIS dan ekstrakurikuler seni. Untuk itu, kelas X ia menjadi Wakil Ketua OSIS dan kelas XI ketua OSIS. Di Kelas XII muncul kembali bakat keseniannya.

“Saat saya aktif di ekstrakurikuler seni sering mengisi acara dan mengikuti lomba. Motivasinya ingin diperhatikan dan melestarikan budaya Sunda, sehingga bisa dikenal banyak orang dan terjaga kearifan budaya lokal (Sunda),” ujarnya.

Oleh karenanya, dia mengikuti Lomba Stand-Up Comedy Basa Sunda bertajuk Ngabodor Cerdas (Bodas) 2022 dari Dinas Pendidikan Jawa Barat. Ternyata mampu meraih juara satu tingkat Jawa Barat.

Berkat keberhasilan itu, agar di SMK Bantarkalong ada regenerasinya menguatkan komunitas seni Sunda, dibuat oleh anggota ekstrakurikuler seni di sekolahnya.

Komunitas seni ini biasanya tampil dua bulan sekali di saung kegiatan kesenian Sunda Desa Parumasan Kecamatan Sodonghilir.

“Adanya tim kesenian dari SMK Bantarkalong ini mencari regenerasi, untuk merangkul generasi muda suka dengan budaya Sunda,” katanya.

Selain itu, dia pun mengajak generasi muda agar mau bersama-sama untuk melestarikan atau merawat kesenian tradisional, sebab kalau bukan kita siapa lagi.

“Saya orang Jawa Barat, kalau bukan saya siapa lagi. Untuk itu saya lebih suka lagu-lagu Sunda,” ujarnya.

Dia pun meminta generasi penerus untuk mengagumi kesenian Sunda. Sebab budaya Sunda lebih seru dan kaya. Seperti dari segi alat musik tradisional dan tari juga banyak macamnya.

“Yang saya alami, menekuni kesenian bisa banyak referensi, kenalan, dan lainnya,” katanya yang ingin melanjutkan ke Institut Seni Budaya Indonesia Bandung (ISBI Bandung) program studi Karawitan.

Perwakilan SMKN Bantarkalong, Staf Bidang Kesiswaan Feby Surya Abdul Bashit SPd menyampaikan, berkat adanya siswa berprestasi dalam Lomba Stand Up Comedy Basa Sunda Bodas 2022, efeknya sekolah terus mencari dan menggali potensi siswa baik dalam bidang seni atau lainnya.

“SMK Bantarkalong akan terus mengembangkan potensi siswa yang mereka miliki. Tidak hanya kesenian saja, olahraga, keagamaan, dan lainnya kita fasilitasi,” ujarnya. Kemudian juga pengembangan fasilitas dan peralatan dengan lebih diadakan sesuai kebutuhan. (riz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: